Bansos Beras 10 Kg Periode 3 Ditargetkan Tuntas Maret 2024, Daerah Mana Saja?

- 29 Maret 2024, 20:30 WIB
Warga Desa Sindanggalih, Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut usai menerima bansos beras 10 kilogram di GOR Desa Sindanggalih, Sabtu, 16 Maret 2024.
Warga Desa Sindanggalih, Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut usai menerima bansos beras 10 kilogram di GOR Desa Sindanggalih, Sabtu, 16 Maret 2024. /Neni Nuraeni

PR GARUT - Pada Ramadan ini, bantuan sosial (bansos) beras 10 kilogram (kg) sudah memasuki tahap 3 periode bulan Maret 2024.

Disalurkan melalui PT Pos Indonesia, bansos ini merupakan salah satu program yang dikelola oleh Badan Pangan Nasional (Bapanas) sebagai bantuan Mitigasi Rawan Pangan (MRP).

Perum Bulog Kanwil Sumatera Utara (Sumut) mengejar penuntasan bantuan pangan beras periode Januari-Maret 2024 di wilayahnya.

Baca Juga: Berkah Puasa! Bansos Beras 10 kg Cair Lagi untuk 21,3 Juta KPM, Catat Jadwal Penyalurannya

"Kami harus menyelesaikannya Maret ini," ujar Pemimpin Wilayah Perum Bulog Kanwil Sumut Arif Mandu.

Arif mengatakan mulai bulan Januari, Bulog Sumut dibantu pendistribusiannya oleh PT Pos Regional I Sumatera dan sudah menyalurkan 20.516,78 ton beras bantuan atau 73,20 persen dari target total 28.027,68 ton.

Sepanjang periode itu, bantuan sudah diberikan 100 persen ke seluruh wilayah Sumut untuk bulan Januari dan Februari 2024.

Untuk bulan Maret, penyaluran bansos beras 10 kg baru 19,61 persen atau 1.831,66 ton.

Sementara wilayah Sumut yang bergeografis sulit yaitu di Kepulauan Nias, pendistribusian sudah tuntas lantaran setiap keluarga penerima manfaat (KPM) di sana mendapatkan langsung beras bantuan untuk tiga bulan sekaligus dengan total 30 kilogram dalam sekali pemberian.

Halaman:

Editor: Neni Nuraeni

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x