CDPOB Kabupaten Cianjur Selatan Caplok 63,94 Persen Luas Wilayah Induk, Berikut ini Batas Wilayahnya

- 22 Juni 2024, 14:00 WIB
Peta wilayah Kabupaten Cianjur Selatan.//Dokumen Kabupaten Cianjur
Peta wilayah Kabupaten Cianjur Selatan.//Dokumen Kabupaten Cianjur /

PR GARUT - Kabupaten Cianjur Selatan sebagai Calon Daerah Persiapan Otonomi Baru (CDPOB) mencakup 14 dari 32 kecamatan yang ada di Kabupaten Cianjur. Kecamatan-kecamatan tersebut adalah Sukanagara, Pagelaran, Pasirkuda, Tanggeung, Cijati, Kadupandak, Takokak, Cibinong, Cikadu, Cidaun, Naringgul, Agrabinta, Sindangbarang (calon ibukota), dan Leles. Luas wilayah keseluruhan mencapai 2.311,05 km² atau sekitar 63,94 persen dari luas total Kabupaten Cianjur yang mencapai 3.614,35 km².

Berdasarkan data dari BPS Kabupaten Cianjur tahun 2021, jumlah penduduk di keempat belas kecamatan yang akan membentuk wilayah Kabupaten Cianjur Selatan pada tahun 2020 mencapai 708.034 jiwa. Angka ini sekitar 28,58 persen dari jumlah penduduk Kabupaten Cianjur secara keseluruhan yang berjumlah 2.477.560 jiwa.

Tingkat kepadatan penduduk di wilayah ini adalah 306 jiwa per km², lebih rendah dibandingkan dengan kepadatan penduduk Kabupaten Cianjur yang mencapai 685 jiwa per km². Selain itu, Kabupaten Cianjur Selatan juga akan mencakup 161 desa.

Luas wilayah setiap kecamatan di CDPOB Kabupaten Cianjur Selatan bervariasi, dari yang terkecil yaitu Kecamatan Cijati dengan luas 49,02 km² hingga yang terbesar yaitu Kecamatan Cidaun dengan luas 295,51 km².

Baca Juga: Land of Gamers: Restoran Berkonsep Gamers, Solusi Penghilang Stres di Bandung

Sebagai perbandingan, tujuh kecamatan di Cianjur Selatan memiliki wilayah yang lebih luas dibandingkan Kota Bandung yang luasnya 167,30 km². Kecamatan-kecamatan tersebut adalah Cidaun (295,51 km²), Naringgul (281,32 km²), Cibinong (235,48 km²), Pagelaran (199,44 km²), Agrabinta (192,65 km²), Cikadu (188,66 km²), dan Sukanagara (174,05 km²).

Jumlah penduduk di setiap kecamatan juga bervariasi, dengan Kecamatan Leles memiliki jumlah penduduk paling sedikit yaitu 31.595 jiwa, dan Kecamatan Pagelaran memiliki jumlah penduduk terbanyak yaitu 75.668 jiwa.

Kepadatan penduduk di masing-masing kecamatan juga beragam, dari 169 jiwa per km² di Kecamatan Naringgul hingga 839 jiwa per km² di Kecamatan Tanggeung. Kecamatan dengan jumlah desa paling banyak adalah Pagelaran, Kadupandak, Cibinong, dan Cidaun, masing-masing dengan 14 desa, sementara kecamatan dengan jumlah desa paling sedikit adalah Pasirkuda dan Takokak, masing-masing dengan 9 desa.

Batas Wilayah dan Potensi Sumber Daya Alam

Wilayah CDPOB Kabupaten Cianjur Selatan berbatasan dengan beberapa daerah. Sebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Cianjur (daerah induk), dan Kabupaten Bandung Barat.
Sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Bandung, dan Kabupaten Garut. Sebelah selatan berbatasan dengan Samudera Indonesia/Hindia, dan sebelah barat berbatasan dengan Kabupaten Sukabumi.

Luas wilayah yang signifikan ini menunjukkan potensi besar dalam pengelolaan sumber daya alam yang lebih optimal. Kawasan Cianjur Selatan memiliki potensi besar di sektor perkebunan, pertanian tanaman pangan, hortikultura, kehutanan, perikanan darat dan laut, kelautan, serta pariwisata.

Halaman:

Editor: Ade Parhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah