Bakal Direlokasi Usai Idul Adha, Ini 4 Lokasi Baru Lapak Eks PKL Jalan Ahmad Yani Garut, Sudah Siap Pindah?

- 13 Juni 2024, 06:00 WIB
Potret PKL di Jalan Ahmad Yani Garut yang akan direlokasi.//Instagram @garutngahiji
Potret PKL di Jalan Ahmad Yani Garut yang akan direlokasi.//Instagram @garutngahiji /

PR GARUT - Pemerintah Kabupaten Garut telah menyiapkan empat lokasi baru bagi Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berjualan di sekitar lokasi Jalan Ahmad Yani.

Empat lokasi baru ini nantinya dapat digunakan oleh eks PKL Jalan Ahmad Yani untuk berjualan dengan lebih tertata lagi.

Sesuai arahan Pejabat (Pj) Bupati Garut Barnas Adjidin, semua PKL di Jalan Ahmad Yani akan direlokasi satu minggu usai lebaran Idul Adha.

Hal ini dilakukan agar para PKL dapat melakukan persiapan untuk pindah ke tempat yang baru.

Sebelumnya Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemdakab) Garut telah mengadakan audiensi dengan Lembaga Pedagang Kaki Lima Garut (LPKLG) pada tanggal 15 Mei 2024 lalu yang bertempat di Ruang Pamengkang, Kecamatan Garut Kota.

Baca Juga: Pilkada Garut 2024: Narasi Koalisi PKS-Gerindra Berujung Kontroversi, Helmi Menanggapi Seperti Ini

Audiensi dipimpin langsung oleh Pj Bupati Garut dengan LPKLG untuk membahas penataan PKL di kawasan perkotaan Garut.

Dalam kesempatan tersebut Barnas Adjidin memerintahkan kepada jajaran terkait untuk mempersiapkan penanganan PKL, termasuk relokasi ke tempat yang lebih tertata.

Pj Bupati Garut ini juga menegaskan bahwa penataan PKL di beberapa lokasi telah ditetapkan dan menjadi komitmen yang harus dijalankan.

Halaman:

Editor: Muhammad Anasul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah