Sensasi Nasi Hainan Mei Wei: Kuliner Viral yang Menggoda di Sleman, Yogyakarta

- 12 Juni 2024, 10:00 WIB
Mei Wei Nasi Hainan Di Sleman Yogyakarta
Mei Wei Nasi Hainan Di Sleman Yogyakarta /Instagram @kulinerjogya /

PR GARUT - Yogyakarta, kota yang selalu penuh dengan aktivitas beragam, terkenal dengan destinasi wisata menarik dan kampus bergengsi yang selalu menarik minat para wisatawan lokal maupun non lokal.

Kota ini juga menjadi surga bagi para pecinta kuliner dengan berbagai pilihan makanan enak yang ramah di kantong. Salah satu kuliner yang sedang viral dan menjadi perbincangan banyak orang adalah Mei Wei Nasi Hainan.

Mei Wei Nasi Hainan, meskipun berlokasi di pinggir jalan, telah berhasil menarik banyak pelanggan setia. Kedai ini terkenal dengan kesederhanaannya dan harga yang terjangkau, namun tetap menyajikan rasa yang endulll.

Salah satu keunggulan Mei Wei Nasi Hainan adalah penggunaan bahan-bahan berkualitas premium yang sudah bersertifikat halal, menjamin keamanan dan kenyamanan bagi semua pelanggan.

Baca Juga: Kopi Klotok Jogja: Warung Sederhana dengan Cita Rasa Autentik di Sleman Yogyakarta

Menu Andalan di Mei Wei Nasi Hainan:

  • Nasi Hainan Polos: Nasi yang dimasak dengan kaldu ayam, memberikan aroma dan rasa yang khas.
  • Bebek Hainan: Bebek yang dimasak dengan bumbu khas Hainan, memberikan tekstur daging yang lembut dan cita rasa yang lezat.
  • Ayam Hainan: Ayam segar yang dimasak dengan rempah-rempah khas, menghasilkan rasa yang nikmat dan juicy.

Selain itu, Anda bisa menambahkan sambal, telur, dan acar segar untuk melengkapi hidangan Anda. Harga menu di Mei Wei Nasi Hainan dimulai dari Rp 25.000, sangat terjangkau untuk kualitas makanan yang ditawarkan.

Kedai ini menggunakan bahan segar setiap harinya, dan dapat menghabiskan sekitar 9 ekor bebek dan 5 ekor ayam dalam sehari. Menu Lainnya Bakpau Besar, Pangsit Chili Oil/Rebus, Minuman dan lainnya.

Tekstur masakan di Mei Wei Nasi Hainan sangat memuaskan, dengan banyak rempah yang sedap dan aroma yang menggugah selera. Popularitas kedai ini juga meningkat setelah dikunjungi oleh Trans TV dalam acara "Makan Receh" dan Mas Duta So7, vokalis band Sheila on 7.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah