Pemprov DKI Jakarta Segera Cairkan Kartu Lansia pada Juni 2024, Begini Cara Cek Saldo Cair atau Belum

- 8 Juni 2024, 09:00 WIB
Kapan Bansos Kartu Lansia Jakarta Tahap 2Cair Cek Besar Bantuan dan Jadwalnya di Sini
Kapan Bansos Kartu Lansia Jakarta Tahap 2Cair Cek Besar Bantuan dan Jadwalnya di Sini /Antara/

PR GARUT- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta siap mencairkan Kartu Lansia Jakarta (KLJ) mulai Juni 2024. Kepala Dinsos DKI Jakarta, Premi Lasari, mengumumkan bahwa pencairan KLJ akan dilakukan melalui Bank DKI dari minggu keempat Juni hingga minggu kedua Agustus 2024.

Tentunya ini menjadi kabar baik bagi para penerima yang sudah menantikan bantuan terkait Kartu Lansia Jakarta.

Lalu, bagaimana cara mengecek apakah saldo bantuan Kartu Lansia Jakarta sudah diterima, simak artikel lengkapnya.

Baca Juga: Pencairan KJP Juni 2024: Cara Cek Status dan Kapan Cair?

Apa Itu Kartu Lansia Jakarta?

Kartu Lansia Jakarta adalah program dari Pemprov DKI Jakarta yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan dasar lansia kurang mampu di ibu kota.

Program ini bertujuan meningkatkan kesejahteraan lansia dan mengentaskan kemiskinan. Lansia yang tidak memiliki penghasilan tetap atau penghasilannya sangat kecil, serta lansia yang sakit menahun atau terlantar secara psikis dan sosial menjadi prioritas penerima bantuan ini.

Besaran dan Manfaat Kartu Lansia Jakarta

Warga yang terdaftar sebagai penerima KLJ berhak mendapatkan bantuan sebesar Rp 600.000 per bulan.

Bantuan ini dicairkan setiap tanggal 5 melalui kartu ATM Bank DKI, yang bisa digunakan untuk berbagai transaksi kebutuhan sehari-hari. Jika lansia tidak bisa mengambil dana sendiri, pencairan bisa diwakilkan oleh keluarga atau pendamping dengan surat kuasa.

Baca Juga: Penerima Resah, KJP Plus dan KJMU Akan Cair Dua Kali di Bulan Juni 2024?

Halaman:

Editor: Muhammad Anasul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah