Tragedi Kecelakaan Pesawat di Brasil, 14 Orang Tewas dalam Insiden di Barcelos Amazonas Utara

- 17 September 2023, 15:30 WIB
Sejumlah warga melihat pesawat setelah jatuh, yang menyebabkan 14 orang tewas di Barcelos, Negara Bagian Amazonas Brasil pada Sabtu, 16 September 2023.
Sejumlah warga melihat pesawat setelah jatuh, yang menyebabkan 14 orang tewas di Barcelos, Negara Bagian Amazonas Brasil pada Sabtu, 16 September 2023. /REUTERS/Wellington Melo/

PR GARUT - Pada Sabtu, 16 September 2023, negara bagian Barcelos di kawasan Amazonas utara, Brasil, dilanda duka akibat insiden kecelakaan pesawat. Sebanyak 14 orang penumpang dinyatakan tewas dalam peristiwa ini.

Gubernur Wilson Lima mengungkapkan bahwa kecelakaan itu terjadi sekitar 400 km dari ibu kota negara bagian Barcelos, Manaus.

"Saya sangat menyesal atas kematian 12 penumpang dan dua awak yang menjadi korban tewas dalam kecelakaan pesawat di Barcelos pada Sabtu," ujarnya melalui saluran berita X.

Setelah kejadian tersebut, tim darurat setempat segera bergerak untuk memberikan bantuan yang diperlukan. Gubernur Lima juga menyampaikan doa dan simpatinya kepada keluarga dan teman-teman korban yang telah kehilangan orang yang mereka cintai.

Baca Juga: Tragedi Kecelakaan Pesawat di Tver Rusia, 10 Orang Tewas Termasuk Pimpinan Tentara Bayaran Wagner

Maskapai Manaus Aerotaxi mengonfirmasi insiden kecelakaan pesawat tersebut dan menyatakan bahwa mereka sedang menginvestigasi peristiwa ini.

Privasi Korban Dijaga

Mereka menekankan pentingnya menjaga privasi orang-orang yang terkena dampak situasi sulit ini dan berjanji akan memberikan informasi yang diperlukan serta terbaru begitu ada kemajuan dalam penyelidikan.

Baca Juga: Misteri Segitiga Bermuda: Fakta-Fakta Aneh di Balik Hilangnya Pesawat dan Kapal, Ada Hal yang Diluar Nalar

Sementara itu, Angkatan Udara Brasil (FAB) telah memanggil penyidik dari Pusat Pencegahan dan Investigasi Kecelakaan (CENIPA) untuk menyelidiki penyebab jatuhnya pesawat Embraer Bandeirante dengan nomor penerbangan PT-SOG tersebut.

Gubernur Lima juga mencatat bahwa wilayah tersebut saat kecelakaan terjadi tengah diguyur hujan lebat, dan kemungkinan besar penyebab kecelakaan adalah kesalahan dalam pengambilan rute saat mendarat. Pihak berwenang akan terus bekerja keras untuk mengungkapkan penyebab pasti dari tragedi ini.***

Editor: Ade Parhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah