Isuzu MU-X 2024 Performa Tangguh dan Irit Bahan Bakar, Simak Juga Kelebihan dan Kekurangannya

- 12 April 2024, 21:00 WIB
Isuzu MU-X 2024 SUV tangguh dan irit bahan bakar. Simak juga kelebihan dan kekurangannya.
Isuzu MU-X 2024 SUV tangguh dan irit bahan bakar. Simak juga kelebihan dan kekurangannya. /MITSUBISHI/

PR GARUT - Isuzu MU-X dikenal sebagai salah satu SUV unggulan di Indonesia, tidak hanya untuk kebutuhan industri seperti pertambangan dan perkebunan, tetapi juga menjadi pilihan favorit bagi pengguna perkotaan yang menginginkan kendaraan tangguh dan nyaman untuk digunakan sehari-hari.

Isuzu MU-X 2024 hadir dengan mesin diesel common rail RZ4E berkapasitas 1.9 liter yang menghasilkan tenaga hingga 150 PS pada 3600 rpm dan torsi puncak 350 Nm pada putaran 1.800-2.600 rpm. Kombinasi ini dengan transmisi automatic 6 percepatan menjadikan mobil ini memiliki performa yang tangguh, baik di jalan perkotaan maupun lintas kota.

Mobil ini mampu mengangkut hingga 7 penumpang dengan ruang gerak yang fleksibel. Dimensi yang ideal dengan panjang 4850 mm, lebar 1870 mm, dan tinggi 1815 mm serta ground clearance 230 mm memberikan kenyamanan ekstra bagi penumpang dan pengemudi. Bangku kemudi dilengkapi dengan pengaturan tilt & telescopic yang membuat perjalanan jauh menjadi lebih nyaman.

Baca Juga: Info Terbaru Pencairan Bansos BPNT, PKH dan BLT Dana Desa Usai Lebaran Idul Fitri, Ini Jadwal Terbaru Kemensos

Isuzu MU-X dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan seperti sistem pengereman mendadak, stabilisator saat menikung tajam, serta rem cakram lebih besar. Ditambah dengan fitur hiburan yang lengkap dan kamera 360 untuk memantau kondisi sekeliling mobil, menjadikan MU-X sebagai kendaraan yang aman dan nyaman untuk digunakan sehari-hari.

Meskipun memiliki tenaga yang besar, Isuzu MU-X tetap memiliki konsumsi BBM yang irit. Dengan tangki penuh, mobil ini mampu menempuh 11,4 km/ltr untuk rute dalam kota dan 14,2 km/ltr untuk area tol. Bahkan, hasil di lapangan menunjukkan mobil ini dapat melangkah di rute tol dengan angka 13,5 km/ltr.

Harga dan Varian Isuzu MU-X 2024

Isuzu MU-X 2024 tersedia dalam satu varian mesin diesel dan transmisi otomatis, serta dua pilihan warna, yaitu cosmic black mica dan splash white. Harganya dijual sekitar Rp 599,45 juta untuk OTR di Jakarta. Namun, untuk varian bekas keluaran 2013 hingga 2023, Anda bisa mendapatkannya dengan harga mulai dari Rp 200 jutaan di dealer terpercaya.

Baca Juga: Alhamdulilah! Ada Bansos Rp600 Ribu Cair Setelah Lebaran, Khusus untuk KPM BPNT

Kelebihan Isuzu MU-X terletak pada performa mesin yang tangguh, kemampuan daya angkut yang tinggi, serta fitur keselamatan dan hiburan yang lengkap. Namun, kekurangan utamanya adalah variasi varian yang terbatas dan desain interior yang sederhana.

Halaman:

Editor: Ade Parhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x