Proyek Tol Getaci Dilakukan Tender Ulang, Pembangunan Dipastikan Mundur ke Tahun 2025

- 20 Juni 2024, 09:00 WIB
Pembangunan Tol Getaci dipastikan mundur ke tahun 2025.
Pembangunan Tol Getaci dipastikan mundur ke tahun 2025. /

PR GARUT - Pembangunan jalan tol ruas Gedebage-Tasikmalaya-Ciamis (Tol Getaci) dipastikan mundur karena harus dilakukan tender ulang. Itu sebabnya, pembangunan Proyek Tol Getaci dipastikan mundur ke tahun 2025.

Penjabat (PJ) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, mengungkapkan bahwa semua calon investor yang masuk tidak memenuhi syarat, sehingga proyek ini tidak mungkin dimulai pada tahun 2024 seperti yang direncanakan sebelumnya.

"Saya sudah tanya ke Pak Dirjen, ada lelang ulang karena kapasitasnya investor dianggap tidak memenuhi syarat, sehingga tidak mungkin tahun ini pembangunannya," kata Bey di Gedung Sate, Bandung, Jumat kemarin.

Proses tender ulang proyek Tol Getaci ini diperkirakan akan memakan waktu sekitar enam bulan. Proyek ini akan menggunakan skema Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).

Baca Juga: Terbaru Progres Rencana Pembangunan Tol Getaci: Lelang Ulang Hingga Target Dimulai Tahun 2025

Meskipun begitu, proses pembebasan lahan untuk proyek Strategis Nasional (PSN) ini masih akan terus berlanjut.

Bey juga menegaskan bahwa Pemerintah Provinsi Jawa Barat siap membantu apabila pemerintah pusat mengalami kendala dalam proses penentuan lokasi (penlok) maupun hal lainnya, mengingat proyek ini akan berdampak sangat signifikan bagi kelancaran lalu lintas menuju Jawa Barat Selatan.

"Kami ingin secepatnya tol itu terwujud karena masyarakat Bandung, Garut terpengaruh. Apalagi kalau bubaran pabrik bisa 4 sampai 5 jam perjalanan," tutur Bey.

Peserta Lelang Tidak Lolos Kualifikasi

Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) memutuskan bahwa peserta lelang, yakni konsorsium PT Transpada, PT Wira Nusantara Bumi, dan konsorsium PT Daya Mulia Turangga, PT China State Construction Overseas Development Shanghai, tidak lolos kualifikasi.

Baca Juga: Full Senyum! 9 Akun FF sultan Gratis Masih Aktif, Tanpa Link Hack Hacker Dark VIP, Ada Skin Spesial, Top Level

Halaman:

Editor: Ade Parhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah