Alhamdulillah! Ada 2 Jenis BLT Cair Setelah Pemilu 2024, Program Apa Saja?

- 16 Februari 2024, 16:00 WIB
Kemensos beri imbauan penggunaan uang BLT El Nino untuk kebutuhan pokok.
Kemensos beri imbauan penggunaan uang BLT El Nino untuk kebutuhan pokok. /

PR GARUT - Alhamdulillah kabar baik untuk masyarakat dimana setelah pelaksaan Pemilu 2024 ini masih ada penyaluran 2 jenis BLT, khususnya di bulan Februari ini. Lantas program apa saja bansos yang akan cair?

Di tahun 2024 ini ada banyak program bantuan sosial yang dibagikan kepada masyarakat. Khususnya sasaran penerima bansos adalah mereka yang berada di kalangan kurang mampu.

Nah penyaluran di bulan Februari ini sedikit dipending karena ada agenda Pemilu 2024, sehingga KPM bansos mungkin saja akan mendapat kiriman dana bantuan yang telat.

Namun tentunya tidak perlu khawatir dimana penyaluran bantuan sosial bagi KPM yang telah terdaftar akan tetap dilaksanakan, setidaknya setelah Pemilu 2024 hari ini tanggal 16 Februari.

Baca Juga: Bansos Beras 10 Kg Tahap 2 Segera Cair, Siapkan Dokumen Ini Buat Pencairan

Hingga akhir bulan ini akan ada beberapa pencairan bantuan yang dilakukan pemerintah, diantaranya adalah BPNT dan BLT Mitigasi Risiko Pangan.

Kedua jenis bantuan sosial ini akan habis masa periode penyalurannya di bulan Februari, sehingga penting bagi masyarakat untuk bisa menerima bantuan Februari ini.

1. BPNT

BPNT atau Bantuan Pangan Non Tunai adalah jenis bansos dari pemerintah yang diberikan secara tunai untuk masing-masing KPM.

Program bansos ini diberikan setiap 2 bulan sekali sehingga di akhir tahun nanti penerima bansos akan mendapatkan pencairan untuk 6 tahap.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah