Kabar baik! Bansos CBP Diperpanjang Lagi Hingga Juni 2024, Airlangga Hartanto Sebut Arahan Presiden Jokowi

- 19 Januari 2024, 12:00 WIB
Menko Perekenomian, Airlangga Hartanto sebut penyaluran bansos beras CBP diperpanjang lagi hingga Juni 2024.
Menko Perekenomian, Airlangga Hartanto sebut penyaluran bansos beras CBP diperpanjang lagi hingga Juni 2024. /

PR GARUT - Kabar baik kembali datang dari penyaluran bansos beras atau program Cadangan Beras Pemerintah (CBP) dimana resmi akan diperpanjang hingga Juni 2024.

Bansos CBP atau bansos beras sendiri telah menjadi salah satu program andalan dari pemerintah untuk memberikan bantuan pangan kepada masyarakat di tengah harga yang mahal di pasaran.

Adapun program CBP ini sebelumnya baru saja diperpanjang untuk 3 bulan berturut-turut di awal tahun 2024, yakni untuk penyaluran bulan Januari, Februari, dan Maret.

Dari informasi terbaru, bansos CBP ini baiknya akan kembali diperpanjang meski baru saja masuk periode penyaluran tahap 1 2024.

Baca Juga: Harga Emas Hari Ini Jumat 19 Januari 2024, Emas Antam dan Emas UBS Turun Drastis!

Kabarnya bansos beras tersebut bakal terus diterima oleh keluarga penerima manfaat hingga bulan Juni 2024, seperti janji Presiden Jokowi beberapa waktu lalu.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Menko Perekonomian, Airlangga Hartanto dimana menyebut perpanjangan bansos beras CBP sesuai dengan arahan Presiden Jokowi.

“Ini arahan Bapak Presiden. Kemarin dalam sidang paripurna meminta ini diperpanjang sampai bulan Juni. Jadi Bapak Ibu akan terima 10 kg beras setiap bulan sampai dengan bulan Juni,” kata Menko Airlangga Hartanto, dikutip dari Antara News pada Jumat 19 Januari 2024.

Airlangga lanjut menjelaskan faktanya masyarakat sangat menantikan penyaluran bansos dari pemerintah ini dimana dirasa memberi manfaat untuk bisa mendapatkan beras.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah