Cara Cek Penerima Bansos 2024 Online di DTKS Kemensos

21 Mei 2024, 14:00 WIB
Cara cek penerima bansos 2024 /

PR GARUT - Cara cek penerima bantuan sosial (bansos) sekarang bisa dicek online di DTKS Kemensos, masyarakat bisa lihat data KPM sekarang juga.

Penyaluran bansos tahun 2024 terus dilakukan pemerintah sebagai komitmen meningkatkan kesejahteraan sosial masyarakat.

Pada tahun ini berbagai jenis bansos diberikan mulai dari bantuan langsung tunai (BLT) hingga bantuan pangan beras.

Diantaranya jenis bansos yang cair di tahun 2024 ada Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Cadangan Beras Pemerintah (CBP), dan BLT Mitigasi Risiko Pangan.

Baca Juga: Info Bansos Terbaru! Penyaluran PKH dan BPNT Diberikan Bertahap Bulan Mei 2024, Saldo Masuk ke Rekening KKS

Nah penyaluran berbagai jenis bansos tersebut dilakukan pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos).

Adapun penerima manfaat dari bantuan sosial sendiri ditargetkan untuk masyarakat dari kalangan kurang mampu atau kategori keluarga sangat miskin (KSM).

Untuk melihat data keluarga penerima manfaat (KPM) bansos ini bisa dilakukan secara online di internet pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Untuk cara cek penerima manfaat bansos 2024 online bisa dicek di DTKS Kemensos, begini caranya:

Baca Juga: Sudah Didepan Mata! KPM Siap-siap Cair Bansos BPNT dan CBP Bulan Ini, Cek Status KPM Segera di Website Kemenso

1. Akses laman https://cekbansos.kemensos.go.id/.

2. Masukkan data wilayah pencairan dengan domisili alamat tempat tinggal dan isi nama lengkap sesuai dengan KTP.

3. Klik "Cari Data" untuk memperoleh informasi tentang status kepesertaan bantuan sosial (bansos) Anda.

Dengan cara ini, masyarakat dapat memeriksa apakah sudah terdaftar sebagai penerima bansos dan memperoleh informasi tentang jenis bantuan yang diterima serta syarat-syarat yang harus dipenuhi untuk menerima bantuan tersebut.***

Editor: Muhammad Faiz Sultan

Tags

Terkini

Terpopuler