Cuman 10 Ribuan! Smart Hill Camp Destinasi Wisata Keluarga Murah Meriah yang Viral di Subang

- 12 Januari 2024, 07:30 WIB
rekomendasi tempat ngopi paling hits dengan view Instagramable Smart Hill Camp di Subang, ada kebun teh serta area camping/Instagram @smarthillcamp/
rekomendasi tempat ngopi paling hits dengan view Instagramable Smart Hill Camp di Subang, ada kebun teh serta area camping/Instagram @smarthillcamp/ /

PR GARUT - Pergi berliburan ke Subang pasti sudah tidak asing dengan hiasan buah Nanas yang ikonik. Salah satu ciri khas Subang ini juga ada di lokasi wisata murah meriah Smart Hill Camp yang cocok dikunjungi saat akhir pekan.

Smart Hill Camp ini merupakan tempat destinasi wisata yang sedang viral dan hits di Subang dengan menyuguhkan tempat rekreasi keluarga yang berada di atas perbukitan yang indah dan estetik.

Destinasi wisata ini menjadi sarana taman rekreasi yang cukup besar di Subang dengan memberikan pengalaman dan kesan terbaik bagi setiap pengunjung yang datang.

Banyak sekali wahana-wahana permainan terutama spot-spot foto yang begitu menarik dan estetik di setiap sudutnya yang akan membuat anda merasa termanjakan.

Baca Juga: Wow Keren! Wisata Keluarga di Florawisata D Castello Ciater Subang Pas untuk Berlibur

Terdapat sebuah jembatan yang viral dan menjadi ikon di Smart Hill Camp ini karena jembatannya yang panjang dan lebar serta memiliki pemandangan alam yang begitu indah memanjakan mata.

Selain jembatan ikonik tersebut juga terdapat beberapa wahana-wahana yang tentunya tidak kalah menarik seperti bermain ATV, Shot On menembak atau memanah, playground, monumen nanas, panggung budaya dan taman serta area camping ground.

Nah untuk anda yang merasa kelaparan atau tidak membawa bekal dari rumah anda tidak perlu khawatir karena tersedia cafe dan resto yang tentunya instagramable dengan beragam jenis makanan dan minuman yang enak-enak dengan harga yang relatif terjangkau.

Selain merasakan wahana permainan, spot foto dan menikmati hidangan santapan di cafe atau resto anda juga dapat bersantai di gazebo-gazebo yang berbentuk menyerupai kerucut yang tentunya unik dan menarik.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah