7 Kabupaten Terbesar di Jawa Barat Ini Disetujui untuk Dimekarkan, Ini 9 CDPOB yang Sudah Diterima Kemedagri

- 13 Juni 2024, 11:00 WIB
Ilustrasi pemekaran wilayah di Jawa Barat
Ilustrasi pemekaran wilayah di Jawa Barat /

PR GARUT - Provinsi Jawa Barat adalah provinsi dengan jumlah penduduk terbesar di Indonesia, yaitu mencapai lebih dari 50 juta jiwa pada periode perhitungan awal tahun 2024 ini.

Provinsi Jawa Barat juga menjadi provinsi terluas ketiga di Pulau Jawa setelah Jawa Timur dan Jawa Tengah.

Berbeda dengan Jawa Tengah dan Jawa Timur yang terbagi ke dalam wilayah yang terbilang banyak, Jawa Barat hanya membagi wilayahnya ke dalam 27 kabupaten/kota saja.

Ada sembilan kota dan 18 kabupaten di Jawa Barat yang menempati wilayah seluas 37.040,40 kilometer persegi.

Baca Juga: Realme Note 50: HP Murah Terbaru dengan Performa Kencang, Cek Spesifikasi dan Harganya

Pembagian wilayah Jawa Barat tersebut rupanya dinilai cukup berat. Idealnya dengan jumlah penduduk lebih dari 50 juta jiwa, provinsi ini setidaknya mempunyai 40 kabupaten/kota.

Hal ini bertujuan agar pemerataan pelayanan publik di Jawa Barat semakin merata dan maksimal.

Oleh karenanya sejak belasan bahkan puluhan tahun silam, usulan pemekaran wilayah di sejumlah daerah di Jawa Barat selalu ramai digaungkan.

Hingga pada akhir tahun 2023, tujuh daerah kabupaten terbesar di Jawa Barat disetujui untuk melakukan pemekaran wilayah.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah