Pemandian Air Panas Tirta Sanita Ciseeng yang Estetik: Harga, Lokasi dan Fasilitas

- 10 Maret 2024, 16:30 WIB
Pemandian Air Panas di Tirta Sanita Ciseeng, Desa Cogreg, Kec. Parung, Bogor.
Pemandian Air Panas di Tirta Sanita Ciseeng, Desa Cogreg, Kec. Parung, Bogor. /IG @discover.bogor

PR GARUT – Mencari pemandian air panas yang nyaman namun estetik? Kunjungi Pemandian Air Panas Tirta Sanita Ciseeng yang berada di Jalan Raya Ciseeng, Bojong Indah, Kecamatan Parung, Bogor, Jawa Barat.

Pemandian air panas Tirta Sanita Ciseeng menjadi tempat wisata yang memiliki konsep “Pesona Wisata Nuansa Alam Menyehatkan” karena pemandian air panas ini memiliki sumber dari bukit kapur yang mengandung senyawa belerang.

Sehingga pemandian air panas Tirta Sanita Ciseeng ini cocok bagi anda yang ingin healing dan menyegarkan badan, baik bersama keluarga ataupun sahabat.

Meskipun lokasi pemandian air panas ini terletak di pedesaan, namun tetap ramai dikunjungi karena pengunjung akan merasakan udara yang sejuk dan segar.

Baca Juga: Samsung Galaxy S24, S24+ dan S24 Ultra Resmi Dirilis, Cek Spesifikasi dan Harganya

Pengunjung akan merasa nyaman mandi sembari mata dimanjakan dengan deretan pohon palem raja yang tertata rapi di sisi kanan dan kiri yang menghiasi pemandian air panas.

Bahkan pemandian air panas ini juga cocok bagi sebagai tempat berswafoto karena pemandian ini terdapat spot terbaik yakni area puncak batu kapur yang bisa anda kunjungi melalui jalan setapak.

Sebagai informasi, pemandian air panas ini terdapat 2 bagian yakni yang terbuka untuk umum dan tertutup untuk VIP.

Selain itu, terdapat wahana permainan seperti outbound yang bisa dinikmati anak-anak maupun orang dewasa. Tak heran banyak yang berkunjung ke pemandian air panas Tirta Sanita Ciseeng.

Halaman:

Editor: Hanin Annisa Nuradni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah