Rombongan Calon Jamaah Haji Asal Jabar Sudah Tiba di Arafah Untuk Ikuti Wukuf, Wakil Gubernur Pastikan Hal Ini

- 28 Juni 2023, 07:04 WIB
Rombongan calon jemaah haji asal Jawa Barat sudah berada di tenada di Arafah untuk ikuti wukuf
Rombongan calon jemaah haji asal Jawa Barat sudah berada di tenada di Arafah untuk ikuti wukuf /Humas Jabar/

PR Garut - Rombongan jemaah haji dari Jawa Barat telah memulai perjalanan menuju Arafah sejak Senin, dan pada hari ini, Selasa (27/6/2023), waktu Arab Saudi, mereka telah tiba di tenda yang disediakan sesuai dengan kloter masing-masing.

Kabar tersebut diumumkan oleh Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum, yang turut mendampingi jemaah haji di Arafah sebagai Amirul Hajj. Wagub tersebut telah tiba di tenda bersama ribuan jemaah asal Jabar.

Jawa Barat menjadi provinsi yang memiliki kuota haji reguler terbanyak, yaitu 38.723 orang, diikuti oleh Jawa Timur dengan 35.152 jemaah.

Baca Juga: 5 Rekomondasi Tempat Liburan di Garut di Libur Panjang Idul Adha, Mau Tracking di Papandayan Atau di Pantai?

Perayaan wukuf di Padang Arafah sendiri akan dilaksanakan pada tanggal 9 Zulhijjah 1444 H, yang jatuh pada hari Selasa (27/6/2023) waktu Arab Saudi. Wagub ikut duduk bersama jemaah haji seperti halnya jemaah pada umumnya.

"Alhamdulillah, kami sudah sampai di Arafah, saya sudah masuk tenda bersama dengan jemaah lainnya," kata Uu Ruzhanul Ulum melalui video singkat yang dia kirimkan.

Sebagai Amirul Hajj Jabar, Pak Uu ikut memastikan keamanan dan kelancaran ibadah haji para jemaah. Salah satu aspek yang dia perhatikan adalah penyediaan makanan, yang sempat mengalami keterlambatan pengiriman.

Baca Juga: Waspada BMKG Keluarkan Peringatan Dini untuk Dua Wilayah di DKI Jakarta, Hari Ini Rabu 28 Juni

"Ada keterlambatan karena kemacetan sehingga pembagian makanan terhambat. Saya mengimbau kepada seluruh jemaah untuk membawa makanan ringan yang telah disiapkan secara pribadi sebagai bekal, sebagai langkah pencegahan apabila pembagian makanan mengalami keterlambatan yang berkepanjangan dan berpotensi berdampak pada masalah kesehatan. Alhamdulillah, saat ini semuanya sudah lancar kembali," jelas Uu.

Halaman:

Editor: Muhammad Nur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x