Wulan Guritno dan Ayu Ting Ting Terlibat Kasus Promosi Judi Online, Sule Ikut Terseret: Saya mah korban

- 19 September 2023, 10:00 WIB
Wulan Guritno hingga Ayu Ting Ting, kini giliran komedian terkenal, Sule, yang terlibat dalam dugaan kasus promosi judi online.
Wulan Guritno hingga Ayu Ting Ting, kini giliran komedian terkenal, Sule, yang terlibat dalam dugaan kasus promosi judi online. /kolase/Pikiran Rakyat Garut/

PR GARUT - Setelah beberapa nama selebriti seperti Wulan Guritno hingga Ayu Ting Ting, kini giliran komedian terkenal, Sule, yang terlibat dalam dugaan kasus promosi judi online. Saat dimintai konfirmasi terkait kasus ini, Sule awalnya mengaku tidak mengetahui bahwa namanya ikut terseret dalam kasus tersebut. Namun, alih-alih panik, Sule justru menyatakan bahwa dirinya adalah korban dalam perkara ini.

"Saya mah korban itu. Kan saya enggak tahu (itu judi online)," ungkap Sule ketika ditemui di Tendean, Jakarta Selatan, pada Senin, 18 September 2023 dikutip dari pikiran-rakyat.com.

Sule juga menyatakan bahwa dia akan bersedia untuk berkooperasi apabila diminta untuk menjalani pemeriksaan oleh pihak Bareskrim Mabes Polri.

"Ya tinggal datang lah," ujar Sule, mantan suami Nathalie Holscher itu.

Lebih lanjut, Sule juga mengungkapkan bahwa dirinya juga membantu menangani beberapa nama artis lain yang ikut terseret dalam kasus serupa. Dia menganggap bahwa rekan-rekan artis tersebut juga merupakan korban yang tidak mengetahui bahwa promosi yang mereka lakukan terkait dengan akun judi online.

Baca Juga: Caleg di Pangandaran Bagi-bagi Uang Via Deposit Judi Slot, Bawaslu: Laporan Sudah Diproses

"Ya ada teman berarti, ya kan. Kami juga sama-sama nggak tahu (judi online) kan kita tahun berapa itu udah lama, saya 2018 kalau nggak salah. Kan awalnya juga bukan itu, ngomongnya game," kata Sule.

Banyak Artis dan Selebgram yang Terlibat

Ketua Umum Asosiasi Lawyer Muslim Indonesia, Muhammad Zainul Arifin, sebelumnya mengungkapkan bahwa banyak artis dan selebgram yang terlibat dalam mempromosikan situs judi online. Dia juga mencantumkan beberapa inisial nama-nama selebriti yang ikut terlibat dalam kasus ini.

Dalam kesempatan yang sama, Zainul juga mengungkapkan kisaran honor yang diterima para artis dan selebgram tersebut dari kegiatan promosi judi online, dengan nominal yang bervariasi mulai dari Rp10 juta hingga lebih dari Rp100 juta.

Baca Juga: Menkominfo Budi Arie Setiadi Memerintahkan Pemberantasan Judi Online di Ruang Digital Indonesia

Halaman:

Editor: Ade Parhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah