Persib Pesta Gol, David da Silva Top Skor hingga Ciro Tiba-tiba Masuk 5 Besar

- 26 November 2023, 21:45 WIB
Penyerang Persib, Ciro Alves tiba-tiba masuk daftar top skor Liga 1 usai cetak hattrick ke Dewa United
Penyerang Persib, Ciro Alves tiba-tiba masuk daftar top skor Liga 1 usai cetak hattrick ke Dewa United /Instagram @cirooficial

PR GARUT - Persib berhasil meraih kemenangan besar saat melawat ke kandang Dewa United dengan skor 5-1. Hasil itu juga membuat David da Silva dan Ciro Alves menambah pundi-pundi gol.

David da Silva yang mencetak brace untuk Persib di laga pekan ke 20 itu, memantapkan dirinya menjadi top skor sementara dengan raihan 14 gol. Catatan itu menyamai jumlah gol penyerang Persija, Gustavo Almeida.

Kontrak baru yang disodorkan manajemen Persib kepada David da Silva dijawab dengan dua gol ke gawang Dewa United di menit ke 48 dan 68. Meski sudah berusia 34 tahun, penyerang asal Brasil itu masih jadi yang produktif.

Baca Juga: Kerusuhan Suporter Terjadi di Luar Stadion Laga Dewa United vs Persib, Polisi Tembakkan Gas Air Mata

Keseluruhan jumlah gol yang dibuat Da Silva untuk Persib sudah mencapai 45 gol dan menjadi penyerang tersubur selama era Liga Indonesia. Sebelumnya catatan gol Persib dipegang oleh Sutiono Lamso dengan 41 gol.

Gol pertama Da Silva untuk Persib dicetak saat laga kontra Madura United. Ia juga mencatatkan hattrick saat Persib menang dari Persita Tangerang. Brace ke Dewa United merupakan yang kedua setelah sebelumnya dicetak di laga melawan Persebaya.

Selain itu, Da Silva juga sudah menorehkan 4 assist pada musim ini. Torehan gol Da Silva masih bisa bertambah untuk menjaga konsistensi Persib di papan atas klasemen Liga 1 yang kini bertengger di peringkat 2.

Baca Juga: Cukur Dewa United 1-5, Persib Naik ke Peringkat 2 Geser Bali United

Ciro Tiba-tiba Masuk 5 Besar

Hattrick yang dicetak Ciro Alves ke gawang Dewa United pada menit ke 5, 31, dan 62 (P) tiba-tiba membawanya masuk ke posisi lima besar daftar pencetak gol Liga 1 musim ini.

Halaman:

Editor: Firman Wijaksana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah