Tumbang Lawan Irak, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Filipina untuk Lanjut di Kualifikasi Piala Dunia 2026

6 Juni 2024, 18:22 WIB
Timnas Indonesia vs Irak di Stadion Gelora Bung Karno. /

PR GARUT - Timnas Indonesia tumbang lawan Irak dalam lanjutan laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada Kamis 4 juni 2024 dengan skor 0-2.

Pertandingan ini sebenarnya cukup menentukan dimana Indonesia bisa saja lolos langsung ke round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2027 jika mampu menang melawan Irak.

Pada babak pertama, Indonesia sendiri mengontrol jalannya pertandingan dengan 63 persen penguasaan bola dan berhasil membuat beberapa peluang emas.

Sayangnya tak ada gol yang berhasil dibuat sehingga babak pertama berakhir dengan skor imbang 0-0.

Baca Juga: 22 Pemain Dipanggil Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 Lawan Irak dan Filipina

Memasuki babak kedua, Indonesia seperti lebih santai dengan memainkan tempo lambat menghadapi Irak.

Kejelian pelatih Irak dalam melakukan pressing tinggi akhirnya mampu memutus semua usaha Timnas Indonesia dan berhasil mendapat penalti pada menit 54 yang sukses dieksekusi Aymen Hussein.

Sudah jatuh tertimpa tangga, kapten Timnas Indonesia, Jordi Amat bahkan harus diusir keluar lapangan usai melakukan pelanggaran keras pad amenit 59 membuat jumlah pemain di lapangan berkurang.

Meski kekurangan pemain, sebenarnya Indonesia masih coba untuk membuat peluang gol penyama kedudukan seperti yang didapatkan Ragnar Oratmangoen yang masih bisa ditepis kiper Irak.

Baca Juga: Pukis Kota Baru, Destinasi Kuliner Favorit Pencinta Pukis Jumbo Lumer di Bandung

Namun kehilangan fokus di akhir laga membuat Indonesia kembali dihukum usai kebobolan gol kedua Irak oleh Ali Jassim pada menit 88 usai blunder fatal Ernando Ari salah mengantisipasi bola.

Skor 0-2 pun tak berubah dan menjadi kemenangan berikutnya Irak di babak grup Kualifikasi Piala Dunia 2026 round 2.

Hasil ini membuat langkah Indonesia ke round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2027 tertunda dimana akan ditentukan di laga terakhir babak grup.

Berikutnya Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Filipina di kandang yang akan dilaksanakan pada 11 Juni 2024 mendatang.***

Editor: Muhammad Faiz Sultan

Tags

Terkini

Terpopuler