Jadwal FIFA Matchday Timnas Indonesia Bulan Juni 2024, Jelang Kualifikasi Piala Dunia Lawan Irak dan Filipina

- 19 Mei 2024, 21:30 WIB
Shin Tae Yong sebut penyebab kekalahan Timnas Indonesia U23 dari Uzbekistan
Shin Tae Yong sebut penyebab kekalahan Timnas Indonesia U23 dari Uzbekistan /

PR GARUT - Perjuangan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan kembali berlanjut di bulan Juni 2024 ini, dimana akan menjalani 2 laga penting untuk menentukan lolos ke round 3.

Timnas Indonesia sendiri saat ini menempati Grup F di round 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 bersama dengan Filipina, Vietnam, dan Irak.

Nah di bulan Juni 2024 Timnas Indonesia akan menghadapi dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang sangat penting.

Tim Garuda akan berhadapan dengan Irak di matchday ke-5, kemudian dilanjut menghadapi Filipina di matchday ke-6.

Baca Juga: Bagaimana Jika Timnas Indonesia U23 Lolos ke Olimpiade Paris 2024? 3 Negara Ini Bakal Jadi Lawan Beratnya

Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia telah berlangsung sejak Oktober 2023 dan akan berlanjut hingga Juni 2024.

Timnas Indonesia telah menempati peringkat kedua Grup F dengan nilai tujuh dari empat pertandingan.

Mereka telah mengalahkan Vietnam dengan skor 1-0 dan 3-0, serta menahan imbang Filipina dengan skor 1-1.

Kemenangan-kemenangan ini telah membantu Tim Garuda meningkatkan harapannya untuk lolos ke fase berikutnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah