Surat Undangan Pencairan Bansos BLT Mitigasi Risiko Pangan Sudah Dibagikan? Ini Prediksi Pencairannya

- 12 Februari 2024, 11:30 WIB
Ilustrasi surat undangan pencairan bansos BLT Mitigasi Risiko Pangan
Ilustrasi surat undangan pencairan bansos BLT Mitigasi Risiko Pangan /

PR GARUT - Pada bulan Februari 2024 ini, pemerintah berencana membagikan bantuan sosial tambahan berupa bantuan langsung tunai dari program bansos BLT Mitigasi Risiko Pangan.

Dana bantuan tunai yang akan diterima oleh keluarga penerima manfaat (KPM) ini merupakan pengganti dari BLT El Nino. Dalam pembagiannya, bansos berupa bantuan langsung tunai ini akan diberikan pada bulan Februari.

Penetapan waktu pembagian bansos tersebut diketahui dari Menko Perekonomian, Airlangga Hartanto yang pada saat itu tengah meninjau penyaluran bansos berupa beras 10 kg.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Penerima Bansos PKH dan BPNT Dicoret di Sistem DTKS Kemensos, Ini Sebab dan Penjelasannya 

Kapan Waktu Pencairan Bansos BLT Mitigasi Risiko Pangan? Ini Bocorannya

Berdasarkan informasi yang diunggah di kanal YouTube Infobansos, diketahui jika pemerintah akan menyalurkan bantuan dengan anggaran Rp11,2 triliun untuk diberikan pada 18,8 juta KPM.

Bantuan tersebut iala BLT Mitigasi Risiko Pangan yang diberikan pada penerima mafaat peserta PKH dan BPNT terdaftar di DTKS Kemensos RI.

Besaran nominal dana bantuan sosial tersebut sebesar Rp200 ribu. Namun dalam teknis penyalurannya, pemerintah akan membagikan dalam sekali salur untuk periode Januari hingga Maret 2024.

Baca Juga: KPM PKH Lansia Dapat Rp600 ribu Ditambah dengan Bansos BPNT di Februari 2024, Berikut Cara Pencairannya

Artinya, pemerima manfaat akan mendapat bantuan dengan total Rp600 ribu. 

Halaman:

Editor: Muhammad Dzikrillah Tauzirie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah