Bansos BLT El Nino Rp200 Ribu Per Bulan Segera Cair, Login cekbansos.kemensos.go.id untuk Jadwal Pencairannya

- 16 Januari 2024, 17:30 WIB
Ilustrasi penyaluran bansos BLT El Nino yang akan segera cair
Ilustrasi penyaluran bansos BLT El Nino yang akan segera cair /

PR GARUT - Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Airlangga Hartanto baru-baru ini meninjau langsung penyaluran bantuan sosial (bansos) yang tengah dibagikan oleh pemerintah.

Airlangga meninjau penyaluran bansos BLT El Nino berupa beras 10 KG di wilayah Indonesia Timur.

Dalam kesempatan tersebut, Airlangga juga membeberkan bahwa pembagian bansos BLT El Nino berupa beras 10 kg akan terus dilanjutkan hingga Juni 2024.

Baca Juga: Bansos BLT El Nino Beras 10 KG Telah Cair di Berbagai Daerah di Indonesia, Menko Beberkan Jadwal Pencairan

“Kemarin dalam sidang paripurna meminta diperpanjang sampai bulan Juni (2024). Jadi KPM akan terima beras 10 kg setiap bulan sampai dengan bulan Juni,” ungkap Airlangga saat meninjau penyaluran bansos di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Uang Tunai BLT El Nino Segera Cair

Sebelumnya, penyaluran bansos BLT El Nino ini berupa uang tunai sebesar Rp200 ribu per bulan yang diberikan pada periode November dan Desember 2023 lalu. 

Airlangga juga menjelaskan bahwa nantinya keluarga penerima manfaat (KPM) akan mendapat 2 bantuan dari program BLT El Nino.

“Jadi pemerintah kasih 2 program yaitu bantuan langsung tunai dalam bentuk uang, juga bantuan pangan beras,” ungkapnya.

Baca Juga: 2 Bansos Reguler Cair Tahun 2024! Ini Cara Mudah Cek Jadwal Pencairan di Laman cekbansos.kemensosos.go.id

Halaman:

Editor: Muhammad Dzikrillah Tauzirie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah