Penting! Ada Kemiripan Dokumen Pengajuan KUR BNI dan BRI, Berikut Syarat Wajib Ada untuk Ajukan Kredit

- 24 Desember 2023, 18:30 WIB
Kredit Usaha Rakyat KUR: Program Pemerintah untuk Mewujudkan Keadilan Pajak bagi UMKM
Kredit Usaha Rakyat KUR: Program Pemerintah untuk Mewujudkan Keadilan Pajak bagi UMKM /

PR GARUT - Ada informasi penting terkait dengan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang menjadi salah satu dukungan pemerintah untuk UMKM dimana terdapat kemiripan dokumen pengajuan di BNI dan BRI.

Program KUR sendiri merupakan adalah program pemerintah Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan akses pembiayaan kepada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

KUR ini ditujukan kepada para pegiat usaha yang aktif namun masih kesulitan dalam mendapatkan modal sehingga bisa mendapat dana usaha dengan mudah dan bunga yang rendah.

Adapun kredit pembiayaan usaha melalui program KUR ini disalurkan melalui lembaga keuangan dengan pola penjaminan dimana KUR memiliki beberapa jenis, yaitu KUR Super Mikro, KUR Mikro, KUR Kecil, KUR PMI/TKI, KUR Khusus.

Baca Juga: Mau Ajukan Kredit? Ketahui Dokumen yang Perlu Disiapkan untuk KUR di BRI dan Bank Mandiri

Maka dari itu, diharapkan adanya program KUR ini bisa mendorong kemajuan para pelaku usaha dari berbagai kalangan, khususnya bagi UMKM.

Adapun proses pengajuan KUR sendiri bisa dilakukan melalui bank-bank yang terafiliasi dengan pemerintah seperti BNI dan BRI.

Namun penting untuk diketahui bahwa ada syarat wajib yang harus terpenuhi dalam pengajuan Kredit Usaha Rakyat berbunga rendah ini, antara lain:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Usaha telah berjalan minimal 6 bulan
  • Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan kartu kredit
  • Memiliki KTP, KK, dan surat izin usaha atau keterangan usaha dari kelurahan/kecamatan
  • Fotokopi dokumen jaminan untuk kredit di atas Rp25 juta
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) untuk KUR Ritel
  • Dokumen Pendukung Pengajuan KUR di BNI dan BRI

Baca Juga: Simpel! Ini Persyaratan Pengajuan KUR untuk Dapatkan Subsidi Dana Usaha dari Pemerintah

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah