Begini Cara Cek Penerima BLT El Nino, Siap-siap Rp400 Ditransfer ke Rekening

- 20 November 2023, 12:30 WIB
Ilustrasi penerima BLT El Nino/ BLT El Nino Rp 400 ribu November kapan cair dan cara pantau status bansos di link cekbansos.kemensos.go.id.
Ilustrasi penerima BLT El Nino/ BLT El Nino Rp 400 ribu November kapan cair dan cara pantau status bansos di link cekbansos.kemensos.go.id. /Antara/Sigid Kurniawan

PR GARUT - Pemerintah Indonesia memberikan bantuan langsung tunai (BLT) kepada masyarakat yang terdampak oleh fenomena El Nino. Begini cara cek penerima BLT El Nino 2023.

Fenomena El Nino merupakan perubahan iklim yang ternyata cukup berdampak kepada banyak sektor, termasuk harga bahan pokok yang niak dan berkurangnya daya beli masyarakat.

Untuk itu pemerintah memberikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) El Nino ini yang diharapkan bisa membantu mengurangi beban pengeluaran masyarakat untuk lebih sejahtera.

BLT El Nino ini akan diberikan sebesar Rp 400.000 untuk setiap keluarga penerima manfaat selama dua bulan, yaitu November dan Desember 2023. Cara menerima bantuan ini adalah melalui transfer ke rekening masing-masing penerima, dimulai bulan depan.

Baca Juga: Pemula Wajib tahu, Berikut ini Beberapa Istilah dalam Domba Garut dengan Artinya, Biar Paham

Cara Memeriksa Penerima BLT El Nino 2023

Namun, pertanyaan yang sering muncul adalah, siapa saja yang berhak menerima BLT El Nino dan bagaimana cara memeriksa apakah Anda adalah salah satunya. Berikut adalah panduan lengkapnya:

1. Melalui Website Kemensos

Website Kemensos merupakan salah satu cara termudah untuk mengecek penerima BLT El Nino secara online. Berikut adalah langkah-langkah untuk mengecek penerima BLT El Nino melalui website Kemensos:

  • Buka situs web resmi Kemensos di https://cekbansos.kemensos.go.id/.
  • Masukkan informasi mengenai provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa atau kelurahan tempat tinggal.
  • Isi nama Penerima Manfaat (PM) sesuai Kartu Tanda Penduduk (KTP).
  • Ketikkan empat huruf kode yang muncul di kotak kode (refresh jika perlu).
  • Klik 'cari data'.

Halaman Kemensos akan menampilkan nama penerima manfaat sesuai dengan wilayah atau daerah yang Anda masukkan.

Penerima BLT El Nino ini akan diberikan kepada masyarakat dengan status BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) atau bantuan sembako aktif.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah