Ini Daftar Desa dan Kecamatan di Kabupaten Garut yang Tergusur Proyek Tol Getaci, UGR Segera Dibayarkan

- 3 Oktober 2023, 17:00 WIB
Daftar desa dan kecamatan di Garut yang terdampak proyek Tol Getaci.
Daftar desa dan kecamatan di Garut yang terdampak proyek Tol Getaci. /

PR GARUT - Pembangunan Proyek Strategis Nasional (PSN) Tol Getaci akan menyambangi wilayah Kabupaten Garut dan berdampak kepada puluhan Desa yang dilewati rute jalan tol.

Tol Getaci sendiri memiliki rute utama Gedebage - Tasikmalaya - Cilacap yang akan menjadi salah satu tol terpanjang di Indonesia dengan total 206,65 kilometer.

Pembangunan sendiri dibagi menjadi beberapa tahap dimana tahap pertama akan diselesaikan rute jalan tol dari Gedebage, Kota Bandung hingga Ciamis, Jawa Barat dengan panjang 103,8 kilometer.

Sementara itu bagi daerah yang tergusur akibat pembukaan lahan proyek Tol Getaci ini nantinya akan mendapatkan Uang Ganti Rugi (UGR) dari pemerintah.

Baca Juga: Contoh Surat Pernyataan untuk Daftar Seleksi CPNS 2023

Misalnya di daerah Kabupaten Garut dimana ada 37 Desa di 7 Kecamatan akan terdampak secara langsung dimana tanahnya digusur untuk pembukaan lahan proyek pembangunan Tol Getaci ini.

37 Desa di Garut Terdampak Pembangunan Tol Getaci 

Berikut adalah daftar Desa dan Kecamatan di Kabupaten Garut yang terdampak pembangunan Tol Getaci.

1. Kecamatan Banyuresmi

  • Desa Sukalaksana
  • Desa Sukaratu
  • Desa Sukamukti
  • Desa Sukakarya
  • Desa Sukasenang
  • Desa Pamekarsari

2. Kecamatan Kadungora

  • Desa Mandalasari
  • Desa Talagasari
  • Desa Hegarsari
  • Desa Karangmulya
  • Desa Karangtengah

Baca Juga: Desa Margacinta Garut Sebentar Lagi Dapat UGR Tol Getaci, Tinggal Tunggu Persetujuan LMAN

3. Kecamatan Leles

  • Desa Leles 
  • Desa Margaluyu
  • Desa Sukarame
  • Desa Cangkuang
  • Desa Kandangmukti 

4. Kecamatan Leuwigoong

  • Desa Margacinta

5. Kecamatan Cilawu

  • Desa Sukamaju
  • Desa Sukatani
  • Desa Cilawu
  • Desa Karyamekar
  • Desa Dayeuhmanggung
  • Desa Pasanggrahan
  • Desa Ngamplangsari
  • Desa Ngamplang

Baca Juga: Kapan Batas Akhir Pendaftaran CPNS 2023? Cek Alur Penerimaan Terbaru dari PAN RB

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah