BREAKING NEWS, Wail Kota Bandung Kena OTT KPK, Cuman Karena CCTV dan Internet

- 15 April 2023, 09:33 WIB
Wali Kota Bandung, Yana Mulyana.
Wali Kota Bandung, Yana Mulyana. /Dok. Humas Pemprov Bandung/

PR Garut - Wali Kota Bandung Yana Mulyana pada Jumat 14 April 2023 ditangkap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT).

Wali Kota Bandung Yana Mulyana saat ini telah diamankan KPK untuk menjalani sejumlah pemeriksaan di Gedung Merah Putih.

Juru Bicara KPK, Ali Fikri membenarkan bahwa pengganti Oded M Danial itu diringkus bersama beberapa orang lainnya yang diduga terlibat dalam tindak perampokan uang rakyat. Meski demikian dia tidak merinci siapa-siapa saja yang terjaring dalam OTT tersebut.

Baca Juga: DWP Disdik Garut Bagikan Bingkisan Kepada Jemaah Mesjid Al-Ikhwan

"Betul (Yana Mulyana ikut terciduk)," katanya, seperti dilansir dari PikiranRakyat.com

"KPK, pada Jumat telah melakukan kegiatan tangkap tangan terhadap beberapa orang yang sedang melakukan tindak pidana korupsi,” ujar Ali.

Yana diduga terlibat dalam suap pengadaan barang dan jasa yakni berupa CCTV dan jasa jaringan internet di wilayah Bandung.

"Diduga terkait suap pengadaan CCTV dan jasa penyedia jaringan internet," ujarnya.

Baca Juga: Hampir 1 Juta Hektare Alam Garut Rusak Akibat Alih Fungsi, Harusnya Hutan Lindung Malah Jadi Ini

Halaman:

Editor: Muhammad Nur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah