Segera Hadir Vivo Watch 3: Sertifikasi SDPPI dengan Tampilan Premium

- 22 Juni 2024, 20:00 WIB
Vivo Watch 3
Vivo Watch 3 /Via Gizmochina/

PR GARUT – Vivo menghadirkan smartwatch yakni Vivo Watch 3 yang baru saja muncul secara online, menandakan peluncurannya semakin dekat.

Setelah diluncurkan di Tiongkok pada November 2023, kini smartwatch ini mendapatkan sertifikasi di Singapura. Lantas bagaimana detail lengkapnya? Simak artikel ini.

Sertifikasi SDPPI

Vivo Watch 3 telah tersertifikasi pada database SDPPI dengan nomor model V2405. Namun, sertifikasi ini belum mengonfirmasi detail mengenai spesifikasi, desain, dan harganya.

Baca Juga: Nubia Neo 2 5G Bakal Hadir dengan Fitur Gaming Lengkap, Cek Spesifikasinya!

Kendati demikian, varian globalnya akan identik dengan versi yang diluncurkan di Tiongkok. Vivo Watch 3 versi ECG yang debut di Tiongkok memiliki tampilan premium dan kemungkinan fitur-fiturnya juga akan tersedia untuk pasar global.

Spesifikasi Vivo Watch 3

Vivo Watch 3 menawarkan layar berpanel AMOLED melingkar berukuran 1,43 inci dan telah terdapat fitur Always on Display dan kaca melengkung 3D.

Resolusi Vivo Watch mencapai 466 x 466 piksel. Smartwatch ini juga berjalan pada BlueOS milik Vivo dan dilengkapi penyimpanan internal 4 GB dan RAM 64 GB.

Baca Juga: Oppo A60 Tahan Banting Standar Militer, Cek Harga dan Spesifikasinya

Daya baterai Vivo Watch 3 berkapasitas 505 mAH. Smartwatch ini diklaim masa pakai baterai bisa digunakan sekitar 7 hari dengan penggunaan rutin.

Halaman:

Editor: Hanin Annisa Nuradni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah