Samsung Segera Rilis Galaxy Watch FE, Cek Spesifikasi dan Harganya!

- 15 Juni 2024, 19:30 WIB
Samsung Galaxy Watch FE
Samsung Galaxy Watch FE /

PR GARUT – Samsung meluncurkan smartwatch yakni Galaxy Watch FE. Smartwatch ini menjadi jam tangan pintar pertama Samsung yang ramah di kantong.

Galaxy Watch FE tersedia hanya dalam satu ukuran yakni 40 mm. Layarnya menggunakan panel AMOLED berukuran 1,2 inci dengan Sapphire Crystal Glass yang berguna untuk melindungi layar dari goresan dalam pemakaian sehari-hari.

Galaxy Watch FE mengusung chipset Exynos W920 dengan RAM 1,5 GB dan memori internal 16 GB.

Baca Juga: Resmi Hadir Vivo X100 dan X100 Pro: Fitur Unggulan pada Kamera, Cek Harga dan Spesifikasi

Kapasitas baterai pada Galaxy Watch FE adalah 247 mAh, namun Samsung tidak mengungkapkan smartwatch ini mendukung fast charging atau tidak.

Smartwatch ini dilengkapi pula sensor BioActive, sleep tracking, sleep coaching, HR Alert untuk mendeteksi detak jantung, dan Irregular Health Rhytm Notification untuk memonitor ritme jantung yang berpotensi menjadi gehala atrial fibrillation.

Pengguna Galaxy Watch FE juga bisa memonitor tekanan darah dan EKG. Hanya saja, sensor suhu tubuh yang diperkenalkan di Galaxy Watch 6 tidak tersedia di smartwatch ini.

Baca Juga: Nubia Neo 2 5G Bakal Hadir dengan Fitur Gaming Lengkap, Cek Spesifikasinya!

Keunggulan lain Galaxy Watch FE yakni sudah dilengkapi fitur pendukung olahraga seperti tracking untuk 100 jenis olahraga, analisis jari, Personalized Heart Rate Zone, serta fitur Body Composition.

Halaman:

Editor: Hanin Annisa Nuradni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah