Yuk Kunjungi Darmacaang Hill, Jadi Wisata Alam Favorit di Ciamis: Bisa Sewa Tenda Hingga Hammock

- 17 Mei 2024, 11:15 WIB
Suasana tempat wisata Darmacaang Hill Ciamis.*
Suasana tempat wisata Darmacaang Hill Ciamis.* /Instagram/@ciamis.info/

PR GARUT – Liburan akhir pekan, banyak warga yang memilih berlibur ke pantai. Namun, ada juga yang memilih ke pegunungan untuk berwisata sekaligus healing. Salah satunya di Ciamis ada wisata yang cocok untuk healing yakni Darmacaang Hill.

Darmacaang Hill menjadi salah satu tempat favorit masyarakat lokal untuk berwisata. Darmacaang Hill berada di Desa Darmacaang, Kecamatan Cikoneng, Ciamis.

Pengunjung akan menikmati keindahan alam sambil bersantai di gazebo atau jalan-jalan di sekitar area wisata Darmacaang Hill.

Baca Juga: Nikmati Keindahan Wisata Alam di Curug Cikondang Cianjur, Cocok Bagi yang Ingin Melepas Penat

Bagi yang ingin menginap, Darmacaang Hill juga menyediakan camping ground. Cocok untuk pengunjung yang ingin merasakan pengalaman camping di alam terbuka.

Selain itu, pengunjung yang datang ke Darmacaang Hill bisa melakukan berbagai aktivitas seperti bersantai menggunakan tikar, hammock, ataupun ayunan.

Jika merasa kelaparan, di tempat wisata ini tersedia warung-warung yang juga menyediakan paket nasi liwet komplit.

Meski berada di kaki Gunung Sawal, wisata Darmacaang Hills bisa dijangkau dengan kendaraan. Jaraknya pun cukup dekat dari pusat kota Ciamis, hanya 15 kilometer atau 30 menit menggunakan kendaraan pribadi.

Baca Juga: Nikmati Keliling 2 Benua di The Great Asia Afrika Lembang, Bisa Face Painting

Halaman:

Editor: Hanin Annisa Nuradni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah