Nikmati Healing Sambil Camping di Taman Langit Pangalengan, Pemandangan Alam Surgawi yang Syahdu

- 5 Mei 2024, 19:30 WIB
Taman Langit Pangalengan pilihan menarik untuk healing sambil camping di Bandung
Taman Langit Pangalengan pilihan menarik untuk healing sambil camping di Bandung /instagram @tamanlangitpangalengan /
PR GARUT - Jawa Barat selalu menyimpan berjuta pemandangan alam surgawi dengan ditambah suasana yang syahdu terutama daerah Pangalengan Bandung.
 
Setiap memasuki hari libur atau pada akhir pekan terutama pada bulan Mei 2024 ini banyak sekali terdapat hari libur, tentunya Bandung selalu menjadi tempat yang selalu menjadi tujuan dari wisatawan dari berbagai daerah untuk dijadikan sebagai tempat liburan atau bahkan healing yang menarik.
 
Hal tersebut tentunya membuat para wisatawan tertarik untuk berkunjung ke Bandung terutama dari wisatawan asal Jakarta yang memanfaatkan waktu liburnya untuk bermain bersama keluarga atau pasangannya.
 
 
Terdapat banyak sekali pilihan-pilihan menarik yang dapat anda pilih ketika berwisata ke Bandung untuk menikmati waktu liburan anda ke tempat-tempat yang menarik mulai dari alam, taman rekreasi, taman satwa, kuliner hingga caffe-caffe estetik.
 
Selain itu bagi anda yang berkeinginan sambil healing dan bermalam di suasana alam yang luar biasa menakjubkan bisa untuk camping salah satunya di Taman langit Pangalengan Bandung. 
 
Tempat healing Taman langit Pangalengan ini tentunya menjadi rekomendasi bagi anda yang ingin healing dan camping atau bermalam di alam yang akan memberikan kesan indah yang dapat menyejukan hati dan memiliki suasana syahdu.
 
Bagi anda yang tertarik healing ke Taman Langit Pangalengan, disuguhkan dengan berbagai fasilitas yang tersedia sepeti pemandangan alam yang begitu berkesan, jembatan kayu ditengah perkebunan teh yang indah, tempat duduk atau tempat nyantai mengarah ke hamparan perkebunan, ayunan melayang, warung-warung makanan dan minuman, toilet serta tempat ibadah. 
 
 
Tidak hanya itu untuk anda yang menyukai mengabadikan momen tidak perlu risau dikarenakan di Taman Langit Pangalengan ini tersedia spot-spot foto menarik di sekitar lingkungannya atau ditempat spot foto yang sudah disediakan.
 
Untuk anda yang ingin bermalam di Taman Langit Pangalengan ini tersedia fasilitas seperti tenda, tenda-tenda ini sudah disediakan dengan tempatnya masing masing dengan paket atau tipe yang disediakan, maka anda tidak perlu cape-cape membawa alat camping.

Lokasi dan Harga Tiket 

Taman Langit Pangalengan ini berada di Kampung Puncak Mulya, Jalan Cukul, Sukaluyu, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. 
 
Untuk dapat mengakses ke lokasi tersebut diperlukan waktu sekira 3 jam perjalanan dari Pusat Kota Bandung dengan ditemani oleh pemandangan yang berkesan disepanjang jalannya.
 
Bagi anda yang ingin masuk ke sini harap menyiapkan uang untuk tiket masuk dengan harga tiket Masuk sekira Rp15 ribu per orang dewasa dan Rp5 ribu per orang untuk anak-anak. Serta terdapat tambahan harga parkir untuk kendaraan Rp5 ribu untuk kendaraan roda dua dan Rp10 ribu untuk kendaraan roda empat.
 
Sedangkan untuk anda yang ingin bermalam atau camping akan dikenakan harga tiket camping sekira Rp35 ribu perorang sudah termasuk tiket masuk, dan untuk harga paket camping yang sudah disediakan terdapat 3 paket dengan tipe dan fasilitas berbeda-beda dari paket standar Rp450 ribu, paket medium pack Rp550 ribu, serta paket medium sunrise dek Rp650 ribu.
 
Seluruh harga paket camping tersebut diperuntukan untuk 4 orang di setiap tenda dan tipenya.
 
Taman Langit Pangalengan ini bisa menjadi pilihan yang menarik untuk healing sambil camping di atas pegunungan yang memiliki pemandangan alam surgawi dan suasana yang syahdu di Bandung. *** 

Editor: Hanin Annisa Nuradni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah