Info Terkini: Korban Meninggal Dunia Tabrakan KA Bandung Raya vs KA Turangga Mencapai 3 Orang

- 5 Januari 2024, 10:33 WIB
Update korban jiwa tabrakan KA Bandung Raya vs KA Turangga mencapai 3 orang.
Update korban jiwa tabrakan KA Bandung Raya vs KA Turangga mencapai 3 orang. /

PR GARUT - Kereta Api Lokal Commuter Line Bandung Raya bertabrakan adu banteng dengan Kereta Api Turangga terjadi pada Jumat, 5 Januari 2024 di Kampung Babakan, Desa Cikuya, Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Kecelakaan antara Kereta Api Lokal Commuter Line Bandung Raya dengan Kereta Api Turangga ini terjadi pada pagi hari sekitar pukul 06.03 WIB diantara Stasiun Haur Geulis dan Stasiun Cicalengka Kilometer 181 lebih 500 meter.

Hal tersebut tentu sedikit menghambat evakuasi korban dari kecelakaan kereta api tersebut karena jangkauan ke lokasi yang terbilang cukup sulit karena berada di tengah-tengah area pesawahan yang luas.

Baca Juga: Pasca Tabrakan Kereta Api di Cicalengka, KA Cikuray Batal Berangkat dan Penumpang dapat Refund Tiket

Dari laporan yang diterima PR Garut, saat ini sudah dikonfirmasi Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Ibrahim Tompo ada 3 orang meninggal atas kejadian kecelakaan kereta api tersebut. 

“Sudah ada 3 orang meninggal dan untuk korban luka-luka masih terus dilakukan pendataan,” Ungkap Kombes Pol Ibrahim Tompo.

Kecelakaan yang terjadi ini merenggut sudah di konfirmasi merenggut 3 korban meninggal dunia terdiri dari 1 masinis dan Asisten Masinis KA Lokal Commuter Line Bandung Raya dan 1 orang Pramugara KA Turangga.

Hal tersebut tentu saat ini sedang melakukan pendalaman dan investigasi atas korban-korban lainnya yang sedang dalam penanganan di rumah sakit terdekat dari kecelakaan.

Baca Juga: BPNT Cair Hari ini, Cek Rekening Begini Mekanisme Pencairan Berikut dengan Bansos Beras CBP Tahap 1

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah