5 Rekomendasi Tempat Wisata yang Ramah untuk Anak di Bandung: Daya Tarik, Lokasi dan Harga Tiket Masuk

22 Juni 2024, 22:00 WIB
Tempat wisata Jendela Alam Lembang di Bandung, Jawa Barat /Instagram/@babylottie18

PR GARUT – Bandung menjadi salah satu destinasi wisata yang banyak dikunjungi wisatawan baik domestik maupun mancanegara. Karena Bandung memiliki banyak tempat rekreasi yang menyenangkan.

Selain itu, Bandung juga menyediakan tempat rekreasi yang ramah anak. Sehingga anda yang ingin membawa si kecil tidak perlu khawatir.

Penasaran apa saja tempat wisata ramah anak di Bandung? Simak artikel ini.

Rekomendasi Tempat Wisata Ramah Anak di Bandung

1. Ranca Upas

Ranca Upas salah satu wisata yang memiliki keunggulan karena menyajikan suasana udara yang sangat sejuk dan mempunyai tempat kemah.

Baca Juga: Nikmati Keindahan Hamparan Bunga-Bunga Cantik di Kebun Begonia Lembang, Suasana Jadi Romantis

Daya tarik Ranca Upas adalah penangkaran rusa, pengunjung dapat memberi makan rusa dan berfoto dengan rusa. Bagi yang ingin melihat rusa tidak memerlukan biaya tambahan alias gratis, anda hanya perlu membayar tiket masuk saja.

Tempat wisata ini sangat ramah anak karena tidak hanya wisata liburan tetapi wisata edukasi juga seputar flora dan fauna.

Harga tiket masuk wisatawan domestik Rp 20.000. Namun harga tersebut belum termasuk tiket aktivitas lainnya.

Salah satunya menyewa tenda atau camping harga sewanya bervariasi tergantung ukuran mulai dari Rp 150.000 hingga Rp 600.000 untuk ukuran besar. Kemudian, Natural Spring Water Swimming Pool Rp 20.000.

Baca Juga: Menikmati Pesona Curug Putri Palutungan Kuningan, Dipercaya Bisa Datangkan Rezeki dan Jodoh

Ranca Upas berlokasi di Jalan Raya Ciwidey – Patengan No KM 11, Patengan, Kecamatan Rancabali, Bandung. Untuk jam operasional dibuka setiap hari mulai pukul 07.00 – 16.00 WIB.

2. Dago Dream Park

Dago Dream Park menjadi tempat wisata yang cocok untuk anak karena menyajikan transportasi unik berupa bus wara-wiri atau bus kecil.

Selain itu, di Dago Dream Park terdapat berbagai macam wahana yang menarik serta spot foto yang unik dan instagramable seperti Sky Tree, Up House, Anti Grativity, Aladdin Carpet, dan masih banyak lagi.

Wahana permainan untuk si kecil, anda bisa mengajak ke permainan Row a Boat yakni mengelilingi kolam dengan perahu kecil.

Tiket masuk Dago Dream Park sebesar Rp 20.000 per orang. Kemudian, tiket wahana permainan kisaran mulai dari Rp 30.000.

Baca Juga: Menikmati Keindahan Curug Cimarinjung Sukabumi, Suasana Mirip dengan Hutan Zaman Purba

Lokasi Dago Dream Park berada di Jalan Dago Giri KM 2.2 Mekarwangi, Pagerwangi, Lembang, Bandung. Jam operasional dibuka setiap hari mulai pukul 09.00 – 17.00 WIB.

3. Farm House Lembang

Tempat wisata ketiga yang ramah anak yakni Farm House, wisata ini bergaya ala Eropa sehingga arsitektur dan suasana khas Eropa. Si kecil bisa berfoto dengan kostum khas Belanda.

Selain itu, si kecil juga bisa berkunjung ke Mini Zoo, berinterkasi langsung dengan satwa seperti angsa, kelinci, burung, iguana, dan masih banyak lagi.

Harga tiket masuk Farm House Lembang sebesar Rp 25.000 per orang. Tiket tersebut bisa ditukar dengan 1 cup susu sapi khas Farm House dan 1 buah sosis bakar.

Farm House berlokasi di Jalan Raya Lembang No 108, Gudangkahuripan, Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Jam operasional dibuka setiap hari mulai pukul 09.00 – 18.00 WIB.

4. Trans Studio Bandung

Trans Studio Bandung menyajikan wahana permainan untuk anak-anak. Trans Studio Bandung atau TSB menawarkan tiga zona menarik yakni Studio Center, Magic Corner, dan Lost City.

Lokasi Trans Studio Bandung cukup strategis tepatnya di Jalan Gatot Subroto No 289 A, Cibangkong, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung.

5. Jendela Alam

Jendela Alam merupakan wisata yang berada di Komplek Graha Puspa tepatnya Jalan Sersan Bajuri No KM 4,5 Desa Cihideung, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat.

Tempat wisata ini terbagi empat bagian berbeda fungsi yakni Jendela Edukasi, Permainan, Seni, dan Workshop.

Untuk Jendela Edukasi merupakan tempat si kecil untuk menikmati kegiatan berkebun dan beternak. Sedangkan, Jendela Permainan terdapat fasilitas wahana permainan seperti flying fox, dan masih banyak lagi.

Jendela Seni, si kecil akan berkreasi dengan menghias tanah liat atau membuat layang-layang. Sementara, Jendela Workshop diselenggarakan cenderung untuk mengajarkan si kecil tentang sistem hidroponik.

Untuk jam operasional Jendela Alam dibuka setiap hari mulai pukul 08.30 hingga 16.00 WIB. ***

Editor: Hanin Annisa Nuradni

Tags

Terkini

Terpopuler