Jalan Raya Tutugan Leles Garut Bahayakan Pengguna Jalan, Material Pasir dan Kerikil Menutup Jalan Usai Hujan

- 6 November 2023, 19:50 WIB
Pembersihan material pasir dan kerikil di jalan Tutugan Leles, Kabupaten Garut, setelah hujan lebat turun.
Pembersihan material pasir dan kerikil di jalan Tutugan Leles, Kabupaten Garut, setelah hujan lebat turun. /Damkar Garut/

PR GARUT - Setiap kali turun hujan, jalan raya Bandung-Garut via Tutugan Leles sering kali tertutup oleh pasir dan kerikil. Material ini terbawa oleh air hujan dari galian pasir di kawasan Tutugan Leles, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Kondisi ini menjadi ancaman bagi pengguna jalan yang setiap hari melintasi jalan raya Garut-Bandung via Tutugan Leles. Di lokasi Tutugan Leles, terdapat galian pasir terbesar di Kabupaten Garut yang telah membelah sebuah bukit di sana.

Warga yang merasakan dampak langsung berharap ada solusi dari pemerintah setempat terkait banyaknya material pasir dan kerikil yang menumpuk saat hujan turun di jalan raya tersebut.

Rani (23), salah satu pengguna jalan, mengungkapkan jika dirinya hampir celaka akibat tumpukan pasir dan kerikil di Tutugan Leles. Ia berharap ada perbaikan drainase agar air yang membawa material pasir dan kerikil tidak meluap ke jalan.

Baca Juga: Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Relawan Kemanusiaan Persis Garut Terkuak, Motifnya Dilatarbelakangi Fitnah

"Saya pernah terpeleset saat pulang kerja bawa motor sendiri akibat pasir dan kerikil di jalanan. Kalau bisa, drainasenya diperbaiki," harapnya, Senin 6 November 2023.

Sementara itu, Andri (29) mengeluhkan banyaknya kendaraan berat yang keluar masuk ke area tambang di Tutugan Leles. Kendaraan-kendaraan ini membawa kotoran tanah dan pasir yang sering kali membahayakan pengguna jalan.

Disdamkar Bersihkan Material Pasir dan Kerikil

Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kabupaten Garut juga telah menerima laporan terkait keluhan warga di atas. Sehingga meresponnya dengan melakukan penyiraman atau pembersihan jalan di kawasan Tutugan Leles.

Disdamkar menugaskan empat anggota personel untuk segera merespons situasi tersebut. Dampak hujan deras menyebabkan pasir dan batu terbawa ke jalan, mengakibatkan banyak kendaraan tergelincir. Warga yang khawatir langsung berkoordinasi dengan Polsek dan pos damkar sektor Leles.

Upaya petugas melakukan penyemprotan kerikil dan pasir yang membahayakan pengendara serta memberi himbauan kepada pengendara untuk berhati-hati saat melintas.

Halaman:

Editor: Ade Parhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x