Di Hari Lahir Pancasila Anggota DPRD Berikan Sebidang Tanah Kepada Janda Tua di Banyuresmi

- 2 Juni 2023, 06:40 WIB
Anggota DPRD Kabupaten Garut Yuda Puja Turnawan (tengah) meninjau tanah yang akan diberikan kepada janda tua di Banyuresmi Garut Jabar
Anggota DPRD Kabupaten Garut Yuda Puja Turnawan (tengah) meninjau tanah yang akan diberikan kepada janda tua di Banyuresmi Garut Jabar /Dokumen /

PR Garut - Pada momentum Hari Lahir Pancasila Anggota DPRD Kabupaten Garut Yuda Puja Turnawan memberikan sebidang tanah kepada janda tua di Kampung Sawahbera Desa Cimareme Kecamatan Banyuresmi Kabupaten Garut Jawa Barat.

Dalam kesempatan peringatan hari lahir pancasila kader PDI Perjuangan Garut membelikan sebidang tanah untuk ibu ati (70).

"Beliau seorang janda duafa di Kampung Sawahbera Desa Cimareme Kecamatan Banyuresmi. Selain itu kami juga berbagi tali asih sembako buat lansia duafa yang ada di kampung ini," katanya pada Jumat 2 Juni 2023.

Baca Juga: Polres Garut Ringkus Predator Anak Berkedok Guru Private, Korban Ada 17 yang Baru Melapor

Pembelian tanah harus dilakukan karena bu ati bersama ketiga anaknya tinggal di rumah sangat tidak layak huni diatas tanah orang lain.

Membuat bu ati tak akan mungkin mendapatkan bantuan perbaikan rumah dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah.

DPC PDI Perjuangan kabupaten Garut pertama mengunjungi ibu ati di tanggal 4 april 2023 atas laporan warga, pada saat itu kami memberikan sembako dan santunan uang untuk ibu ati.

Baca Juga: Raden Haji Moehamad Moesa, Penghulu Garut Penuh Kontroversi yang Jadi Pelopor Kesusastraan Sunda

"Kemudian kondisi ibu ati ini saya laporkan ke pokja respon kasus sentra terpadu pangudi luhur salah satu unit kerja kemensos RI," katanya.

"Alhamdullillah kondisi ibu ati susah mendapatkan atensi dari kemensos RI, beliau dibantu usaha warung oleh kemensos RI," ucapnya.

Namun kemensos RI mengalami hambatan untuk menetapkan ibu ati sebagai penerima manfaat Program Rumah Sejahtera Terpadu.

Yuda mengatakan bahwa hari kamis tanggal 1 juni 2023 kami mengadakan peringatan hari lahir Pancasila di kampung sawahbera desa cimareme kecamatan banyuresmi.

Baca Juga: Wagub Jabar Secepatnya Eksekusi Tanah SMAN 2 Garut yang Digunakan Oknum Warga: Sertifikat Sudah Ada

Peringatan ini digelar ditengah tengah rakyat karena sudah menjadi komitmen PDI Perjuangan untuk selalu bersama rakyat.

Peringatan hari lahir pancasila di tengah pemukiman warga sebagai manifestasi DPC PDI Perjuangan kabupaten garut dalam mengimplementasikan nilai luhur Pancasila dalam keseharian.

"Bagian dari ikhtiar kami membumikan Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara," katanya.***

Editor: Muhammad Nur


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x