Bupati Garut Rudy Gunawan Berikan Kado Istimewa Untuk Guru Honorer SDN 2 Sakawayana Malangbong

- 25 November 2023, 20:30 WIB
Asep Yana Mulyana Guru Honorer SDN 2 Sakawayana (Ketiga dari Kiri pegang kunci motor) bersama Pengawas Malangbong
Asep Yana Mulyana Guru Honorer SDN 2 Sakawayana (Ketiga dari Kiri pegang kunci motor) bersama Pengawas Malangbong /PR Garut/ Togar/

PR GARUT - Bupati Garut Rudy Gunawan memberikan kado istimewa, sebagai penghargaan bidang literasi kepada Asep Yana Mulyana, S.Pd, guru honorer SDN 2 Sakawayana Malangbong.

Kado istimewa tersebut diberikan Bupati Rudy Gunawan berupa satu unit sepeda motor, sebagai bentuk penghargaan di momen Hari Guru Nasional (HGN), pada Sabtu, 25 November 2023.

Asep Yana Mulyana, menjadi satu-satunya guru asal Malangbong, bersama tiga puluh orang lainya yang mendapat penghargaan berkat dedikasi, loyalitas, dan prestasinya dalam dunia pendidikan di Kabupaten Garut.

Asep Yana Mulyana sendiri sudah mengabdi pada bangsa dan negara, sejak tahun 2004, atau setidaknya 19 tahun mengabdi sebagai guru honorer.

Baca Juga: Momentum HGN 2023, Begini Tanggapan Ketua PGRI Kabupaten Garut Pada Sambutan Menteri Nadiem Makarim

Sebenarnya dia, sempat mengikuti pendataan honorer Kategori dua (honorer K2), pada 2010 silam, namun nasib berkata lain, sehingga namanya tidak termasuk dalam data best K2.

Meski begitu, dirinya tidak pernah surut untuk mengabdi, melainkan tetap berkomitmen memajukan dunia pendidikan, selalu aktif dalam berbagai kegiatan di instansi tempatnya bekerja.

Dihubungi melalui telepon seluler usai menerima hadiah dari Bupati Garut Rudy Gunawan, Asep Yana mengatakan, penghargaan tersebut semoga menjadi motivasi lebih meningkatkan etos kerja, melaksanakan tugas dengan baik.

"Penghargaan ini semoga berkah dan bermanfaat, saya ingin mengucapkan terimakasih kepada pa Bupati, Pa Kadis, Pa Ketua PGRI Garut, Pa Dadang Ketua Cabang PGRI Malangbong, pa Korwil, para Pengawas, Ibu Kepala Sekolah, juga rekan-rekan guru SDN 2 Sakawayana," ujarnya kepada garut.pikiranrakyat.com.

Halaman:

Editor: Muhammad Dzikrillah Tauzirie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah