Dapodik Jadi Sasaran Empuk Kesalahan Penempatan Lokasi Tugas Guru PPPK, Begini Kata Dirjen GTK

- 3 September 2023, 12:00 WIB
Dirjen GTK Prof Nunuk Suryani, Dapodik jadi sasaran empuk kesalahan penempatan lokasi tugas guru PPPK 2023.
Dirjen GTK Prof Nunuk Suryani, Dapodik jadi sasaran empuk kesalahan penempatan lokasi tugas guru PPPK 2023. /Pikiran Rakyat Garut/ Togar/

PR GARUT - Kesalahan penempatan lokasi tugas yang di kleim oleh sebagaian guru PPPK Angkatan 2023, saat ini memang tengah hangat menjadi perbincangan jagat maya, dan publik tanah air, khusunya di Kabupaten Garut.

Kesalahan penempatan lokasi tugas yang paling mendasar, menurut Bupati Garut Rudy Gunawan yakni, seorang guru yang diangkat sebagai ASN PPPK, namun ditempatkan di sekolah yang sudah hilang atau merger.

Peristiwa serupa sebenarnya hampir terjadi di berbagai daerah di tanah air, yakni kesalahan penempatan guru PPPK di sekolah yang tidak ada sekolahnya.

Jika sudah begitu, Data Pokok Pendidikan (Dapodik) menjadi sasaran empuk tempat melempar kesalahan para pemangku kebijakan baik pusat maupun daerah.

Baca Juga: Batal Lolos CASN 2023, Pemerintah Melalui Kemendikbudristek Sediakan Ini Untuk Guru Honorer

Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK), Prof Nunuk Suryani dalam satu kesempatan seperti dikutip garut.pikiran rakyat mengatakan penempatan guru PPPK formasi 2022, diambil dari Dapodik.

Sayangnya, bila benar Dapodik menjadi sumber pengambilan data dalam penempatan lokasi tugas guru PPPK formasi 2022, banyak kalangan menilai tidak proporsional.

Pasalnya, seperti diungkapkan Bupati Garut Rudy Gunawan, data yang diambil oleh pusat dari Dapodik 2019, oleh sebab itu bisa saja terjadi perubahan.

Perubahan itu misalnya ada sekolah yang sudah hilang, karena di merger dengan sekolah terdekat, sementara saat pengambilan data oleh kemendikbudristek, masih muncul nama sekolah tersebut.

Halaman:

Editor: Ade Parhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah