Spesifikasi BMW X1, SUV Jerman Rakitan Lokal Yang Pas Ideal Bagi Kaum Milenial

1 April 2024, 00:00 WIB
BMW X1 terbaru meluncur di Indonesia, Jumat, 28 Juli 2023. /Pikiran Rakyat/ Aldiro Syahrian/

PR GARUT - Di pasar mobil dalam negeri, BMW memasarkan berbagai macam produk - mulai dari segmen SUV, sedan, hingga produk listrik. Salah satu yang paling menonjol adalah BMW X1, yang mendapatkan pembaharuan pada awal Februari 2021 lalu, 

Mobil ini memiliki tampilan mewah khas BMW. Dengan tagline Fun To Drive, SUV BMW ini menyasar generasi milenial.

Jok dengan balutan kulit berwarna hitam pekat.Interior BMW X1 menampakkan kesan mewah yang langsung terasa ketika memasukinya. Aksen warna krom pada bagian dashboard dan plastik yang kokoh menambah kesan sporty. Sehingga mobil ini memberikan kesan muda saat anda masuk ke dalamnya.

MID-nya pun tampil sederhana, meski sudah menggunakan tampilan digital, MID dapat menampilkan kecepatan, penunjuk RPM, temperatur mesin, dan penunjuk bensin.

Baca Juga: Pilihan Berat Mitsubishi XPander VS Hyundai Stargazer Untuk Mobil Keluarga, Mari Simak Perbandingannya

BMW X1 memiliki fungsi ambience sound yang dapat disesuaikan dengan suasana hati dan mood pengemudi dan penumpang. Tidak hanya itu, tampilan head unit (HUD) BMW X1 sudah terkoneksi dengan Apple Car Play dan Android Auto.

HUD ini sangat fungsional dan dapat memutar lagu, radio, video dan navigasi. Bahkan saat terhubung ke Apple Car Play, HUD dapat digunakan untuk melihat Instagram dan mendengarkan lagu dari aplikasi Spotify.

Sejujurnya, kami tidak terlalu terkesan dengan performa mesin BMW X1. Hal ini dikarenakan SUV ini hanya dibekali dengan mesin berkapasitas 1.500 CC.

Namun, mesin yang digunakan cukup bertenaga dan cocok untuk digunakan oleh anak muda yang sporty dan aktif. Mesin BMW X1 adalah 1.5 liter tiga silinder turbo.

Baca Juga: Cari Mobil LCGC Murah? Daihatsu Sigra Jawabannya. Cek Spesifikasinya Terlebih Dahulu 

Meskipun bermesin 1.500 CC, BMW X1 memiliki output lebih dari 140 TK, semua tenaga disalurkan melalui transmisi otomatis tujuh percepatan kopling ganda.

Tak heran jika BMW X1 mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 9,7 detik. Meskipun mesinnya bertenaga, konsumsi bensin SUV ini cukup irit.

Dalam mode kenyamanan, konsumsi bensin BMW X1 mencapai 10,7 km/liter.

BMW X1 memiliki fitur Sport and Comfort Technology yang tepat bagi pengguna yang mengutamakan kenyamanan dan performa. Fitur ini dapat diatur melalui tuas persneling. Hal ini terbukti ketika mode Sport diaktifkan, respon mesin langsung terasa dan akselerasi mobil menjadi lebih baik.

Bagi mereka yang suka bepergian dengan santai, mobil ini juga menawarkan fungsi kenyamanan untuk tamasya ke pinggiran kota. Ada juga fungsi Eco Pro yang membuat konsumsi bensin menjadi lebih efisien.***

Editor: Muhammad Faiz Sultan

Tags

Terkini

Terpopuler