Rumor Transfer Liga 1: Eks Playmaker Persib Bandung Levy Madinda Segera Merapat ke Barito Putera

- 23 Mei 2024, 18:30 WIB
Levy Madinda merapat ke Barito Putera?
Levy Madinda merapat ke Barito Putera? /

PR GARUT - Rumor transfer Liga 1 sudah kembali ramai dimana kini ada kabar dari eks playmaker Persib Bandung, Levy Madinda yang segera merapat ke Barito Putera.

Levy Madinda sendiri merupakan pemain yang berposisi sebagai gelandang serang yang sempat membela tim Persib Bandung.

Levy Madinda bergabung di awal musim Liga 1 2023/2024 lalu dengan status pinjaman dari klub Malaysia, Johor Darul Takzim.

Namun setelah masa peminjaman selesai di pertengahan musim, Persib Bandung memilih tidak memperpanjang peminjamannya dan mengganti posisi gelandang serang dengan pemain asal Italia Stefano Beltrame.

Baca Juga: Rumor Transfer Liga 1: Gerbong Madura United Merapat ke Arema FC Musim Depan, Salah Satunya Francisco Rivera

Lama tak terdengar kabarnya, di bursa transfer untuk Liga 1 2024/2025 musim depan kabarnya Levy Madinda akan bergabung dengan salah satu klub Liga 1.

Tim yang tertarik untuk merekrut geladang serang berkebangsaan asal Gabon ini adalah Barito Putera yang ingin memperkuat lini penyerangan.

Rumor transfer Levy Madinda ke Barito Putera ini sempat diunggah melalui story akun gosip bola @gosball melalui story Instagram pada Kamis (23/4/2024).

"Levy Madinda masuk dalam daftar calon playmaker Barito Putera," tulis @gosball.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah