Update Bansos PKH dan BPNT Bagi Pemegang Kartu KKS Himbara, 3 Bank Penyalur Tengah Masuk Proses Verifikasi

- 17 Januari 2024, 18:00 WIB
Ilustrasi penyaluran bansos PKH dan BPNT melalui rekening bank Himbara
Ilustrasi penyaluran bansos PKH dan BPNT melalui rekening bank Himbara /denpasarkota.go.id

PR GARUT - Pembagian bantuan sosial (bansos) yang digelontorkan pemerintah sebentar lagi akan masuk dalam tahap pencairan. Sebelumnya, sejumlah bantuan telah disalurkan seperti bansos BLT El Nino di berbagai daerah di Indonesia.

Kabar terbarunya, bansos program keluarga harapan (PKH) dan bantuan pangan non tunai (BPNT) akan segera disalurkan kepada pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Himbara (himpunan bank milik negara)

Seperti diketahui, penyaluran bansos PKH dan BPNT disalurkan melalui transfer rekening memalui bank Himbara antara lain BRI, BNI, Mandiri dan lainnya. Kemudian penyaluran lainnya melalui PT Pos Indonesia.

Baca Juga: Bansos BLT El Nino Rp200 Ribu Per Bulan Segera Cair, Login cekbansos.kemensos.go.id untuk Jadwal Pencairannya

Kemudian penetapan bansos PKH dan BPNT ini telah ditetapkan pemerintah pada periode Januari hingga Maret 2024.

3 Bank Penyalur Masuk Proses Verifikasi

Adapun kabar terbarunya ialah 3 bank penyalur bansos PKH dan BPNT saat ini tengah masuk pada tahapan proses verifikasi dalam sistem SIKS-NG atau sistem informasi kesejahteraan sosial.

Artinya, jika bank penyalur telah memasuki tahap verifikasi rekening maka bansos akan segera dicairkan.

Namun perlu diingan pencairan bansos PKH dan BPNT melalui rekening ini untuk pemegang kartu KKS Himbara.

Baca Juga: Bansos BLT El Nino Beras 10 KG Telah Cair di Berbagai Daerah di Indonesia, Menko Beberkan Jadwal Pencairan

Halaman:

Editor: Muhammad Dzikrillah Tauzirie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah