Cigor Teh Hana, Cilok Goreng Hidden Gem Dalam GangTerkenal Enak Banget di Cikajang Garut

- 23 Januari 2024, 20:30 WIB
Cigor Teh Hana rekomendasi jajanan enak di Garut.
Cigor Teh Hana rekomendasi jajanan enak di Garut. /

PR GARUT - Ketahui berikut ini ada rekomendasi jajanan viral dekat Cikajang, Kabupaten Garut, yakni Cigor Teh Hana.

Per-acian menjadi salah satu olahan yang sering digunakan sebagai bahan utama banyak jajanan viral saat ini. Berbagai macam kulineran jajanan saat ini sudah banyak sekali menggunakan aci atau tepung tapioka untuk dibuat macam macam makanan salah satunya Cilok.

Cilok yang terkenal enak banget di Garut salah satunya yaitu Cilok Goreng atau Cigor Teh Hana yang berada di Garut.

Cigor Teh Hana ini berada di Padasuka, Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Nah jika anda ingin berkunjung ke sini anda dapat menggunakan aplikasi penunjuk arah google maps dengan menuliskan Baso Aci Ten Hana.

Baca Juga: Nikmati Cipak Koceak MZD Jajanan Viral Di Garut Dengan Kepedasan Luar Biasa

Lokasi ini hidden gem berada di dalam gang dan tentu cukup jauh dijangkau dari Pusat Garut Kota, namun jika tidak dicoba anda akan ketinggalan merasakan sensasi enaknya Cigor yang di buat di sini.

Meski berada di dalam gang anda tidak perlu khawatir karena tempatnya yang cukup luas dan nyaman untuk disinggahi. Cigor yang mememikiki rasa enak ini bisa menghabiskan sekira 25 kilogram tepung tapioka atau aci dalam satu harinya.

'Aci di colok' atau cilok teh Hana ini tentu sudah banyak disinggahi oleh para konten kreator makanan karena saking enaknya. Bentuk bulat-bulat kecil dengan isian daging ini memiliki ukuran yang tidak terlalu besar.

Cigor ini tentu memiliki harga yang murah meriah hanya dengan hanya sekira Rp5.000 hingga Rp15.000 an aja anda bisa memilih sesuai dengan keinginan.

Baca Juga: Rancang Tabungan Dana Pensiun untuk Masa Tua Lewat DPLK BRI BRIFINE, Simak Info Lengkapnya

Buat anda para pecinta pedas gila disini juga tersedia tingkat kepedasan yang bisa anda sesuaikan dengan keinginan bahkan bisa hingga ke level paling pedas hingga warnanya berubah menjadi merah merona, karena di sini menggunakan cabai inul atau cabai domba.

Selain cigor di sini juga tersedia beragam jajanan olahan aci lainnya yang bisa anda pilih atau coba salah satunya adalah baso acinya dan masih banyak lagi pilihan lainnya.

Nah jadi tunggu apalagi segera coba dan rasakan Cigor Teh Hana yang berada di Cikajang Garut ini untuk mencoba enaknya cigor dengan tingkat kepedasan yang luar biasa. ***

Editor: Muhammad Faiz Sultan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah