Demo Guru Honorer Sempat Terjadi Dorong-dorongan, Tuntut Diangkat Menjadi ASN PPPK

- 14 Juni 2024, 19:46 WIB
Demo guru honorer sempat terjadi Dorong-dorongan dengan aparat di DPRD Kabupaten Garut
Demo guru honorer sempat terjadi Dorong-dorongan dengan aparat di DPRD Kabupaten Garut /Tangkapan layar /

PR Garut - Ribuan guru honorer yang tergabung dalam Forum Aliansi Guru dan Karyawan (FAGAR) Kabupaten Garut hari ini kembali menggelar Aksi Damai di halaman gedung DPRD Kabupaten Garut pada Jumat, (14/6/2024).

Namun aksi damai yang dilakukan oleh peserta aksi sempat ricuh akibat peserta aksi yang tidak diperbolehkan masuk ke gedung DPRD Kabupaten Garut Jawa Barat.

Akibatnya gerbang pembatas yang terjadi aksi dorong mendorong roboh akibat didobrak langsung okeh peserta aksi. Tidak hanya gerbang yang rusak, papan informasi juga dirubuhkan oleh peserta aksi.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Tempat Wisata di Purwakarta: Ada Wisata Kuliner yang Populer dan Wajib Dicoba!

Para guru dan tendik ini menuntut pemerintah kabupaten untuk memenuhi janji pengangkatan.

Menurut Ma'mol Abdul Faqih DPP FAGAR mengatakan bahwa pihaknya meminta kepada Pemda Garut untuk diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) PPPK, atau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja.

Aksi dimulai dari Bunderan Simpang Lima dengan melakulan jalan kaki menuju gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Garut. Sesampainya di depan gedung DPRD para guru melakukan kegiatan orasi dan menuntut haknya agar diangkat menjadi ASN dan P3K.

Rencananya peserta aksi akan diterima oleh pemkab dan DPRD pada pukul 15.00 namun yang dapat masuk untuk melakukan audiensi dibatasi hanya beberapa orang.

Peserta aksi melihat pimpinan DPRD mencoba untuk keluar gedung sehingga memancing amarah dari para peserta aksi sehingga memaksa merangsak masuk dengan menerobos pagar yang dijaga oleh Satpol PP dan merusaknya, sementara yang lainnya mencoba meloncati pagar agar bisa masuk.

Halaman:

Editor: Muhammad Nur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah