Long Weekend Kemana? Yuk Wisata ke 3 Lokasi di Wilayah CDPOB Garut Utara dengan HTM Mulai dari Rp5.000 Saja!

- 24 Mei 2024, 06:46 WIB
Potret objek wisata Situ Cangkuang di Kecamatan Leles, Kabupaten Garut.//Potret objek wisata Situ Cangkuang di Kecamatan Leles, Kabupaten Garut
Potret objek wisata Situ Cangkuang di Kecamatan Leles, Kabupaten Garut.//Potret objek wisata Situ Cangkuang di Kecamatan Leles, Kabupaten Garut / Instagram @candicangkuang_garut

PR GARUT - Wargi Jawa Barat long weekend kemana? Jika belum memiliki rencana, yuk intip tiga rekomendasi wisata yang ada di wilayah CDPOB Garut Utara.

CDPOB Garut Utara atau calon daerah persiapan otonomi baru terdiri dari sebelas kecamatan yang disiapkan untuk memisahkan diri dari Kabupaten Garut sebagai daerah induk.

Pada sebelas kecamatan di CDPOB Kabupaten Garut Utara ini terdapat banyak objek wisata yang bisa dikunjungi.

Terlebih saat long weekend seperti pada libur Hari Waisak ini, kamu bisa mengunjungi beberapa tempat sekaligus yang ada di wilayah CDPOB Kabupaten Garut Utara.

Baca Juga: MasyaAllah! Keindahan Wisata Alam Gratis di Pantai Tanjung Setia, Cek Lokasinya

Di bawah ini akan direkomendasikan tiga lokasi wisata yang bisa kamu kunjungi saat berada di wilayah CDPOB Kabupaten Garut Utara.

1. Leuweung Oko D Great

Leuweung Oko D Great merupakan objek wisata alam yang terletak di Desa Cirapuhan, Kecamatan Selaawi, Kabupaten Garut.

Sesuai dengan namanya Leuweung yang berarti hutan, pada objek wisata ini menyajikan serangkaian keindahan alam berupa perbukitan yang dipenuhi oleh hutan pinus.

Hanya dengan membayar tiket Rp5.000 saja sudah bisa merasakan keindahan alam dan mengabadikannya melalui potret di ponsel kamu.

Untuk membuat betah pengunjung, di sini sudah tersedia toilet, musholla dan warung-warung. Ada juga tempat bermain anak, hingga siapapun bisa berkunjung ke sini, termasuk yang sudah berkeluarga.

2. Pesona De'Jati Ciwangi

Pesona De'Jati Ciwangi terletak di Kampung Manjahbeureum, Desa Ciwangi, Kecamatan Limbangan, Kabupaten Garut.

Sama dengan objek wisata Leuweung D Oko Great, panorama di Pesona De'Jati Ciwangi menampilkan hutan pinus yang sejuk dan menenangkan.

Pengunjung bisa berfoto di spot foto yang cantik, hingga berpiknik dengan teman dan keluarga.

Bagi yang betah dan ingin bermalam, kamu juga bisa mendirikan kemah dan bercamping ditemani suasana hening pegunungan.

Harga tiket masuk yang dipatok oleh pengelola masih sangat murah, yaitu Rp5.000 saja (harga sewaktu-waktu bisa berubah tergantung kebijakan pengelola).

Fasilitas yang disediakan pengelola sudah terbilang lengkap, di sini sudah ada toilet, musholla, food court, saung tempat berteduh, penyewaan sound system, hingga lapangan bola.

Baca Juga: Syahdunya Keindahan Pasir Putih di Pantai Rangai Tri Tunggal, Wisata Pantai Terbaru di Lampung Selatan

3. Situ dan Candi Cangkuang

Objek wisata Situ Cangkuang merupakan kawasan wisata edukasi sejarah yang terletak di Kampung Lolohan, Desa Cangkung, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Daya tarik wisata ini adalah keberadaan candi peninggalan agama Hindu yaitu Candi Cangkuang dan keberadaan Kampung Pulo.

Kampung Pulo terdiri dari enam rumah yang terletak di sekitar lokasi candi

Meskipun candi di sini merupakan peninggalan agama Hindu, tapi agama yang dianut oleh warga Kampung Pulo tetap agama Islam.

Selain enam rumah yang tersusun masing-masing tiga di bagian kanan dan kiri, di sini juga terdapat sebuah masjid.

Tak jauh dari lokasi candi, terdapat sebuah makam Embah Dalem Arief Muhammad, seorang ulama penyebar agama Islam di Desa Cangkuang.

Selain wisata edukasi sejarah, kamu juga bisa bersantai dengan menaiki rakit di sekitar Situ Cangkuang dengan membayar sebesar Rp10.000 per orang (kolektif) pulang pergi, atau Rp150.000 borongan maksimal 15 orang (kolektif) pulang pergi.

Harga tiket masuk ke objek wisata dipatok mulai dari Rp5.000 untuk anak-anak dan Rp10.000 untuk dewasa pada hari biasa dan Rp7.000 untuk anak-anak dan Rp15.000 untuk dewasa pada akhir pekan (wisatawan domestik).

Baca Juga: Cuma Rp15 Ribuan! Ini 3 Kolam Renang di Kawasan Wisata Cipanas Garut yang Jadi Langganan Murid Sekolah!

Sedang untuk wisatawan mancanegara dikenakan tiket masuk sebesar Rp10.000 untuk anak-anak dan Rp15.000 untuk dewasa pada hari biasa, serta Rp15.000 untuk anak-anak dan Rp30.000 untuk dewasa pada akhir pekan.

Harga tiket dapat berubah saat ada libur khusus, seperti tanggal merah atau libur panjang lainnya, yang dipatok mulai dari Rp10.000 hingga Rp40.000 untuk wisatawan domestik dan mancanegara.***

Editor: Muhammad Anasul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah