Resep Sambal Cibiuk Asli Garut: Teman Lalapan yang Bikin Nasi Cepat Ludes!

- 23 Mei 2024, 11:30 WIB
Potret Sambal Cibiuk, sambal khas Garut dari kecamatan di CDPOB Kabupaten Garut Utara.
Potret Sambal Cibiuk, sambal khas Garut dari kecamatan di CDPOB Kabupaten Garut Utara. /YouTube Bunda Deni Maslikah

 

PR GARUT - Cek resep Sambal Cibiuk, sambal asli khas Kabupaten Garut yang menjadi teman lalapan saat menghabiskan sebakul nasi.

Sambal Cibiuk merupakan sambal asli khas Garut yang pertamakali dibuat oleh seorang anak ulama.

Sebelum populer dan banyak penggemarnya seperti saat ini, Sambal Cibiuk rupanya mempunyai cerita yang bersejarah.

Mulanya Sambal Cibiuk dibuat oleh seorang anak ulama bernama Nyi Mas Fatimah.

Baca Juga: Curug Koleangkak: Wisata Air Terjun Viral dengan Air Berwarna Biru di Subang

Ia merupakan anak dari Syekh Ja'far Sidiq, seorang ulama yang turut mengembangkan ajaran Islam sekaligus pendiri beberapa pondok pesantren di Kecamatan Cibiuk.

Dilansir dari laman resmi Kemendikbud, mulanya Nyi Mas Fatimah memasak untuk menjamu tamu ayahnya yang berkunjung ke rumah.

Ia menyajikan nasi dengan lauk lalapan kangkung serta sambal. Sambal buatannya ini ternyata sangat pas untuk lalapan, hingga kelezatannya menyebar ke seluruh wilayah Kecamatan Cibiuk.

Sambal yang dibuat Nyi Mas Fatimah tersebut, kini dikenal dengan nama Sambal Cibiuk, tempat asal pertamakali sambal ini dibuat.

Halaman:

Editor: Muhammad Anasul Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah