Realisasi Investasi Dua Mall di Garut Capai Rp163 Miliar

- 29 Maret 2024, 23:00 WIB
Citimal Garut, Jalan Jendral Sudirman, Kabupaten Garut.
Citimal Garut, Jalan Jendral Sudirman, Kabupaten Garut. /Deemima

Keberadaan dua mal itu, lanjutnya, akan mendorong investor lainnya untuk menjalankan usahanya di Garut, yang akhirnya bisa menyerap tenaga kerja lebih banyak lagi.

"Nanti akan menyerap tenaga kerja dari stan-stan yang ada. Sebab di mal ada tempat yang disewakan," ucapnyaya.

Baca Juga: Nagbuburit ke Citimall Garut Pengunjung Bisa Rasakan Sensani Wahana Uji Nyali dan Dino Jungle

Direktur Utama Citimall Garut PT Nirvana Wastu Prawara Radika-NWP Property Group Teges Prita Soraya mengatakan keberadaan Citimall Garut yang dibangun di pinggiran kota akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi di sekitarnya dan pemerataan keramaian, sehingga dapat mengurai kemacetan.

Ia menambahkan keberadaan Citimall juga telah mampu menyerap tenaga kerja yang 90 persennya merupakan warga Kabupaten Garut.

"Tenaga kerja sudah di atas 90 persen. Paling besar KTP-nya warga Garut," imbuhnya.

Ia menyebut Citimall Garut menghadirkan berbagai wahana hiburan, antara lain Dino Jungle dan wahana uji nyali yakni Rumah Angker Penari Ronggeng, pasar kreatif, dan juga tempat penjualan berbagai produk lainnya. ***

Halaman:

Editor: Neni Nuraeni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x