Gempa Tektonik Terjadi di Garut Pagi Ini Berkekuatan Magnitudo 3,4, Kedalaman 150 KM

- 21 Januari 2024, 10:37 WIB
Ilustrasi GEMPA Bumi
Ilustrasi GEMPA Bumi /Ist

PR GARUT - Telah terjadi gempa bumi Tektonik kembali di wilayah Kabupaten Garut pada Minggu, 21 Januari 2024.

Dari informasi yang diterima PR Garut, gempa tektonik berkekuatan magnitudo 3,4 skala richter tersebut terjadi sekira pukul 5 pagi tadi.

Titik lokasinya sendiri berada di wilayah laut sebelah barat daya Kabupaten Garut, dengan kedalaman 150 km.

"Info Gempa Mag:3.4, 21-Jan-24 05:00:12 WIB, Lok:8.08 LS - 107.46 BT (107 km BaratDaya KAB-GARUT-JABAR), Kedlmn: 150 Km ::BMKG"

Baca Juga: Update Gempa Bumi Magnitudo 3 Terjadi di Garut, Titik Pusat di Laut Pantai Selatan

Pada waktu kejadian, getaran gempa ternyata tidak terlalu dirasakan oleh masyarakat dimana memiliki titik pusat yang cukup dalam.

Meski begitu, gempa bumi kali ini merupakan kesekian kalinya terjadi di Kabupaten Garut dan masyarakat diimbau untuk tetap waspada.***

Editor: Muhammad Faiz Sultan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah