Honda Stylo 160 Resmi Meluncur di Indonesia, Tampilan Modern Classic Plus Full Digital Harganya Rp27 Jutaan

- 2 Februari 2024, 17:15 WIB
Ilustrasi tampilan Honda Stylo 160 yang baru rilis di Indonesia
Ilustrasi tampilan Honda Stylo 160 yang baru rilis di Indonesia /

PR GARUT - Bagi pecinta otomotif yang sudah tak sabar menunggu hadirnya kendaraan roda dua dari Honda, hari ini Jumat, 2 Februari 2024 pabrikan otomotif asal Jepang itu resmi meluncurkan skutik terbarunya, Honda Stylo 160 cc.

Tampilan dari Honda Stylo 160 ini menkombinasikan antara fashion serta dapur pacu yang mumpuni, sebab tenaga yang biasanya untuk kategori motor matic hanya 110 cc. Honda kali ini memasang 160 cc.

Klaim dari Honda bahwa motor teranyarnya ini memiliki mesin yang bertenaga dengan bahan bakar irit ditambah dengan adanya sejumlah fitur yang canggih.

Skutik ini memiliki 6 varian warna dimulai dari Royal Green, Royal Matte White, Royal Matte Black, Glam Red, Glam Black serta Glam Beige.

Baca Juga: Honda Siap Luncurkan Motor Baru pada 2 Februari 2024 Mendatang, Prediksinya Honda Stylo 160

Fitur-Fitur Honda Stylo 160 

Beragam fitur terbaru terdapat di motor Honda Stylo 160 ini, antara lain:

Di sektor kaki-kaki, motor dengan tampilan retro ini dilengkapi ban tubeless serta velg dengan ukuran 12 inchi.

Kemudian untuk sektor pengereman, menggunakan Anti Lock Braking System (ABS) yang ditempelkan di bagian depan dan juga belakang. Adanya sistem pengereman ini disebut dapat meningkatkan kestabilan dan keselamatan, serta mencegah roda terkunci saat pengereman mendadak.

Selanjutnya untuk sektor lampu, motor ini menggunakan LED Lighting System dalam pencahayaannya, baik untuk lampu belakang, lampu depan, sein hingga bagian headlamp.

Halaman:

Editor: Muhammad Dzikrillah Tauzirie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah