Bojan Hodak Cukup Puas dengan Debut Stefano Beltrame: Dia Punya Sentuhan yang Bagus

- 6 Desember 2023, 10:30 WIB
Stefano Beltrame ketika debut pada laga Persib vs PSM.
Stefano Beltrame ketika debut pada laga Persib vs PSM. /

PR GARUT - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak rupanya cukup puas dengan debut yang dilakukan pemain asing barunya, Stefano Beltrame.

Stefano Beltrame sendiri melakukan laga debut bersama Persib Bandung pada pekan ke-21 Liga 1 2023/2024 ketika berhadapan dengan PSM Makassar, Senin 4 Desember 2023 lalu.

Dalam laga pertamanya, Stefano Beltrame tidak mengikuti laga secara penuh dimana turun sebagai pemain pengganti di babak kedua menggantikan Beckham Putra Nugraha di menit ke-71.

Selama 19 menit tercatat sebagai debut Stefano Beltrame sebagai pemain baru Persib Bandung untuk mengarungi putaran kedua Liga 1 musim ini.

Baca Juga: Marsha dan Muthe Sukses Meriahkan Sesi Shopee Live Streaming, Dapat Respons Positif dari Netizen

Meski tak banyak memberikan dampak untuk tim pada laga tersebut, rupanya penampilan debut Stefano Beltrame cukup membuat Bojan Hodak puas. Menurut pelatih asal Kroasia, Stefano Beltrame belum dalam keadaan 100 persen dan masih perlu adaptasi.

"Dia terlihat memiliki kualitas, tapi masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan cuaca dan permainan di sini," ungkap Bojan Hodak, dikutip PR Garut pada Rabu, 6 Desember 2023.

Bojan Hodak menyebut bahwa Stefano Beltrame memiliki sentuhan yang bagus sehingga bisa membantu tim setelah siap 100 persen.

"Dari apa yang ditunjukan dalam 15-20 menit, dia punya operan dan sentuhan yang bagus. Dia bisa mengontrol bola. Jadi dia tentu saja bisa membantu kami, tapi masih butuh waktu untuk beradaptasi," katanya.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah