Bukan Penampilan Madinda yang Jelek, Ini Alasan Bojan Hodak Rekrut Stefano Beltrame ke Persib Bandung

- 30 November 2023, 14:00 WIB
Stefano Beltrame, pemain asal Italia yang dirumorkan gabung Persib sudah berada di Bandung
Stefano Beltrame, pemain asal Italia yang dirumorkan gabung Persib sudah berada di Bandung /Instagram @stefano_beltrame

PR GARUT - Stefano Beltrame menjadi salah satu hot transfer Persib Bandung di pertengahan musim Liga 1 2023/2024 ini menggantikan sosok Levy Madinda untuk menjadi andalan di lini tengah.

Stefano Beltrame sendiri merupakan pemain bekebangsaan Italia yang memiliki CV mentereng dimana sempat membela klub Juventus. Terakhir pemain berposisi gelandang serang ini bermain untuk klub Portugal CS Maritimo dan kontraknya habis pada 1 Juli 2023.

Persib Bandung sendiri sebenarnya memiliki banyak opsi di pos gelandang serang sebelum mendatangkan Stefano Beltrame. Persib Bandung bisa saja mempertahankan Levy Madinda dan memberikany kontrak penuh. Selain itu Persib juga masih punya Tyronne del Pino yang kini mulai pulih dari cedera.

Baca Juga: Lokasi Gerbang Tol Getaci Kabupaten Tasikmalaya Ada di Singaparna, Ini 17 Desa yang Akan Terdampak

Banyak pertanyaan bermunculan, terlebih performa Levy Madinda di lini tengah Maung Bandung juga selama ini tak tergantikan. Namun Bojan Hodak sebagai juru taktik sepertinya masih belum puas dan mencari pemain dengan level yang lebih tinggi dari Madinda.

Pelatih asal Kroasia itu pun akhirnya buka suara dimana menyebut bukan permainan Levy Madinda yang jelek sehingga merekrut Setfano Beltrame. Akan tetapi dirinya ingin memiliki gelandang yang lebih menusuk dan berkontribusi gol.

"Saya ingin seseorang yang bisa bermain lebih direct, membuat lebih banyak gol dan assist. Itulah mengapa kami mendatangkan Stefano," kata Bojan, dikutip Pikiran Rakyat Garut pada Kamis, 30 November 2023.

Baca Juga: Bobotoh Jangan Protes, Ini Alasan Bojan Hodak Datangkan Kevin Ray Mendoza ke Persib Bandung

Levy Madinda sendiri memang tidak banyak berkontribusi untuk produktivitas tim Persib Bandung. Di putaran pertama Liga 1 2023/2024 ini Levy Madinda mencatatkan 15 penampilan dan mengoleksi 1 gol serta 5 assist.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x