Persib Bandung Ketambahan Pemain Asing Jelang Hadapi Dewa United

- 24 November 2023, 14:00 WIB
Daisuke Sato, Persib.
Daisuke Sato, Persib. /

PR GARUT - Persib Bandung mendapat tambahan amunisi jelang menghadapi Dewa United dimana satu pemain asing asal ASEAN resmi bergabung.

Pertandingan antara Persib Bandung kontra Dewa United sendiri akan menjadi laga tandang berikutnya yang akan berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang pada Minggu, 26 November 2023.

Skuad Maung Bandung sendiri semakin lengkap dimana trio Timnas Indonesia yang sebelumnya mengikuti agenda internasional di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah kembali bersama tim.

Ketiganya adalah Marc Klok, Rachmat Irianto, dan Edo Febriansyah yang siap diturunkan melawan Dewa United akhir pekan ini.

Baca Juga: Empat Tahun PRMN, Terus Berusaha Lebih Dekat dengan Pembaca Lokal di Setiap Provinsi

Bukan hanya itu, Persib juga ketambahan satu pemain asing jelang menghadapi Dewa United ini yakni kembalinya Daisuke Sato ke tim.

Sebelumnya Daisuke Sato juga mendapat panggilan untuk membela Timnas Filipina yang berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan satu grup dengan Indonesia.

Baru saja selesai melaksanakan agenda FIFA Matchday, Daisuke Sato akui dirinya belum mendapatkan waktu recovery yang cukup setelah kelelahan tampil di 2 pertandingan Filipina.

Meski begitu dirinya kini akan fokus dan siap untuk kembali bertanding bersama Persib Bandung di Liga 1 2023/2024.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah