Popularitas Akan Meningkat, Bojan Hodak Beri Dukungan Timnas Indonesia U-17 Berprestasi di Piala Dunia

- 13 November 2023, 10:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak.
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. /

PR GARUT - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak beri dukungan kepada Timnas Indonesia yang sedang berjuang di ajang Piala Dunia U-17 2023.

Ada hal fantastis yang didapatkan Indonesia meski yang tampil di Piala Dunia kali ini ada untuk skuad kelompok umur U-17 sekalipun.

“Saya rasa ini akan fantastis bagi fans sepakbola di Indonesia untuk melihat sepakbola kelas dunia di kelompok usianya,” ucap Bojan Hodak, dikutip Pikiran Rakyat Garut pada 13 November 2023.

Menurut pelatih asal Kroasia ini, bisa tampil pada ajang sekelas Piala Dunia menjadi kesempatan yang langka, apalagi buat negara di Asia Tenggara.

Baca Juga: Lembaga Penjamin Simpanan Semakin Berkembang, Miliki Kewenangan Baru untuk Melindungi Pemegang Polis

Untuk itu menurutnya ajang Piala Dunia U-17 2023 yang diselenggarakan di Indonesia menjadi kesempatan emas bagi bibit sepakbola muda untuk bisa tampil mengesankan dengan melewati babak grup dan lolos ke fase berikutnya.

“Kita harus realistis bahwa negara dari Asia Tenggara sulit untuk bermain di Piala Dunia. Jadi untuk kans dari Indonesia, setiap poin yang bisa diraih adalah hal yang bagus dan jika lolos ke babak berikutnya, itu tentu akan fantastis,” katanya.

Selain itu Bojan Hodak menyebut sisi posisif dari gelaran Piala Dunia U-17 2023 ini akan berdampak kepada persepakbolaan Indonesia yang semakin populer.

Dia juga mendoakan kemajuan yang akan diraih Timnas Indonesia bisa berlanjut setelah ajang Paial Dunia U-17 2023 ini selesai.

Halaman:

Editor: Muhammad Faiz Sultan

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah