Persaingan Objek Wisata Air Makin Ketat, Darajat Pass Masih Jadi Favorit Wisatawan yang Datang ke Garut

- 15 April 2024, 09:58 WIB
Persaingan objek wisata taman air di Garut makin ketat, Objek Wisata Darajat Pass tetap jadi favorit wisatawan.
Persaingan objek wisata taman air di Garut makin ketat, Objek Wisata Darajat Pass tetap jadi favorit wisatawan. /Ade Parhan/Pikiran Rakyat Garut/

PR GARUT - Persaingan di industri pariwisata semakin ketat dengan munculnya berbagai objek wisata baru, namun Darajat Pass tetap kokoh sebagai pilihan favorit para wisatawan yang berkunjung ke Garut. Dikenal dengan keindahan alamnya yang memesona dan beragam fasilitasnya, Darajat Pass terus menarik perhatian pengunjung dari berbagai daerah.

Objek wisata Darajat Pass Terletak di Jalan Puncak Darajat No.Km. 14, Karyamekar, Kecamatan Pasirwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Objek wisata ini, tetap menjadi destinasi favorit bagi para wisatawan meski persaingan dari objek wisata air lain semakin ketat.

Perlu diketahui, objek wisata Darajat Pass menawarkan berbagai fasilitas mulai dari kolam air panas hingga wahana waterpark dan kegiatan outbond, serta penginapan. Cuaca dingin dan keindahan alam yang memukau, menjadikan objek wisata Darajat Pass sangat cocok untuk dijadikan rekomendasi liburan lebaran idul fitri 2024.

Baca Juga: Resmi Rilis! Samsung Galaxy M15 5G Upgrade Terbaik dari Seri Sebelumnya, Begini Spesifikasinya

Manajer Waterpark Darajat Pass, Andri M. Hidayat, mengungkapkan puncak liburan hari raya idul fitri tahun 2024 kunjungan wisatawan ke Darajat Pass relatif stabil. Namun ada sedikit penurunan jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Menariknya, jumlah kunjungan wisatawan pada hari Sabtu - Minggu tiap harinya berada disekitar 1600 orang. Sementara tahun sebelumnya puncak hari libur lebaran, jumlah pengunjung berada di angka 2 ribuan wisatawan baik lokal maupun luar daerah.

Andri menyebutkan, untuk harga tiket masuk ke objek wisata Darajat Pass masih dikenakan tarif normal yaitu Rp35 ribu per orangnya. Meski sedang libur lebaran tidak ada kenaikan tarif yang signifikan. Masih memberlakukan tarif akhir pekan.

"Tidak ada kenaikan tarif di libur hari raya lebaran tahun ini. Tiketnya sama dengan akhir pekan Rp35 ribu," ujar Andri kepada Pikiran Rakyat Garut, Senin 15 April 2024.

Baca Juga: Fenomena Film Horor Indonesia yang Rilis Pada Momen Lebaran. Siksa Kubur dan Badarawuhi di Desa Penari Sedang

Halaman:

Editor: Ade Parhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah